Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Separuh dari Masyarakat Tempati Rumah yang Dibeli Secara Tunai

Kompas.com - 10/09/2023, 17:09 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

KOMPAS.com - Selain membangun rumah sendiri, membeli rumah menjadi salah satu cara masyarakat bisa memiliki tempat tinggal.

Namun, terdapat beberapa skema dalam membeli rumah. Meliputi, beli secara tunai, kredit pemilikan rumah (KPR), angsuran non-KPR, dan cara lainnya.

Perlu diketahui, merujuk publikasi Badan Pusat Statistik (BPS) berjudul Statistik Perumahan dan Permukiman 2022, ada 8,79 persen atau sekitar 9 dari 100 rumah tangga di Indonesia menempati rumah milik sendiri yang dibeli dari pengembang atau bukan pengembang.

Dari jumlah itu, terdapat 52,85 persen rumah tangga yang menempati rumah milik sendiri dengan membeli dari pengembang atau bukan pengembang secara tunai.

Baca juga: Ternyata, Masyarakat Kelas Atas Mendominasi Pembelian Rumah via KPR

Persentase tersebut mengungguli skema pembelian rumah secara KPR dengan 36,08 persen, angsuran non-KPR 10,39 persen, dan cara lainnya 0,68 persen.

Ada pun rumah tangga yang membeli rumah secara tunai lebih banyak ditemui di daerah pedesaan dengan 85,49 persen, sementara di perkotaan 47,63 persen.

Lalu berdasarkan status ekonomi, rumah tangga dengan status ekonomi terendah (kuintil 1) justru paling banyak menempati rumah milik sendiri yang dibeli secara tunai, jumlahnya ada 77,79 persen.

Sementara rumah tangga dengan status ekonomi tertinggi (kuintil 5) menjadi kelompok yang paling sedikit menempati rumah milik sendiri yang dibeli secara tunai, jumlahnya 47,1 persen.

Artinya, semakin tinggi status ekonomi rumah tangga, kian sedikit pula persentase yang menempati rumah yang dibeli secara tunai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com