Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Tol Cibitung-Cilincing Bakal Terkoneksi dengan JORR 2

Kompas.com - 18/01/2023, 13:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPASA.com - Tak lama lagi, Jalan Tol Cibitung-Cilincing akan beroperasi sepenuhnya. Sehingga, akan melengkapi jaringan Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2.

Jalan Tol Cibitung-Cilincing yang memiliki empat seksi dengan total panjang keseluruhan mencapai 34,76 kilometer. Kini, telah beroperasi sebanyak tiga seksi.

Keempat seksi yang dimaksud yakni, Seksi 1 SS Cibitung-Telaga Asih sepanjang 3,03 kilometer, sudah beroperasi sepanjang 2,65 kilometer sejak 2021 lalu.

Selanjutnya Seksi 2 dan 3 Telaga Asih-Tarumajaya sepanjang 24,45 kilometer. Sedangkan Seksi 4 Tarumajaya-Cilincing sepanjang 7,52 kilometer sedang dalam tahap akhir penyelesaian konstruksi dengan progres sebesar 98 persen.

Ini menjadi artikel terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com, Rabu (18/1/2023).

Lalu, apa manfaat dari jalan tol ini? Selengkapnya baca di sini Tol Cibitung-Cilincing Akan Terkoneksi Ruas JORR 2, Ini Daftarnya

Sebanyak 206 organisasi masyarakat (ormas) mengultimatum Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk segera mencabut Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2022 tentang UU Cipta Kerja atau Perppu Cipta Kerja.

Ormas ini tergabung dalam Gerakan Buruh Bersama Rakyat (Gebrak), Komite Nasional Pembaruan Agraria (KNPA), Komite Pembela Hak Konstitusi (KEPAL), dan Jaringan Ultimatum Rakyat.

Mereka menilai, penerbitan Perppu ini tidak lebih dari manuver politik pemerintah untuk menyiasati Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 91/PUU-XVIII/2020 yang telah menyatakan UU Cipta Kerja Inkonstitusional Bersyarat.

Selanjutnya bisa Anda baca di sini 206 Ormas Ultimatum Presiden Jokowi Segera Cabut Perppu UUCK

Sementara artikel terakhir yang menjadi terpopuler adalah berita terpopuler dalam kanal Properti edisi sebelumnya, Selasa (17/1/2023).

Dalam artikel tersebut mencakup lima pertimbangan yang harus dilakukan ketima memilih lemari minimalis yang cocok untuk dapur.

Lalu, rangkuman dari tiga artikel terpopuler dalam edisi sebelumnya atau Senin (16/1/2023), serta kerja sama Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dengan dua perusahaan konsultan asal Inggris untuk memastikan kesiapan operasional LRT Jabodebek dan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

[POPULER PROPERTI] 5 Pertimbangan buat Pilih Lemari Minimalis Dapur

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com