Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Kata Pengelola Soal Kecelakaan Mantan Wamen PU di Tol Pemalang-Batang

Kompas.com - 21/08/2022, 09:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Wakil Menteri (Wamen) Pekerjaan Umum (PU) Achmad Hermanto Dardak meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di Jalan Tol Pemalang-Batang pada Sabtu (20/08/2022) pukul 03.25 WIB.

Dalam rilis persnya, PT Pemalang Batang Tol Road (PBTR) selaku pengelola Tol Pemalang-Batang menyampaikan, kecelakaan lalu lintas (lalin) ganda di KM 341+400 B itu melibatkan  dua kendaraan.

Keduanya adalah Minibus Kijang Innova bernomor polisi B 2739 UFZ yang dikemudikan oleh AS (sopir Hermanto Dardak).

Sementara kendaraan Truk Hino Golongan III bermuatan tepung dengan nomor polisi K 1909 BH yang dikemudikan oleh S (31 tahun).

Artikel ini menjadi terpopuler pada kanal Properti Kompas.com, Minggu (21/8/2022).

Lantas, berapa jumlah korban dalam kecelakaan ini? Selanjutnya baca di sini Mantan Wamen PU Meninggal Usai Kecelakaan di Tol Pemalang-Batang, Ini Kata Pengelola

Sejumlah 22 tower rumah susun (rusun) untuk para pekerja konstruksi di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim), akan disiapkan.

Rusun tersebut dibangun Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR bersama kerja sama operasi (KSO) PT Wika Gedung (Persero) Tbk dan PT Adhi Karya (Persero) Tbk.

Masing-masing tower setinggi empat lantai yang dapat menampung sekitar 17.000 pekerja konstruksi.

Apa saja fasilitas dalam rusun tersebut?

Jawabannya bisa Anda ketahui di sini Pekerja Konstruksi di IKN Akan Tinggal di Rusun Modular

Kementerian PUPR menggandeng Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dalam menggelar Ibu Kota Negara (IKN) Property Expo Tahun 2022 mulai 20 Agustus 2022-28 Agustus 2022 di BSC Dome Balikpapan.

Sehingga, masyarakat yang ingin membeli rumah di sekitar IKN dapat mengunjungi pameran tersebut.

Ada berapa pengembang yang berpartisipasi dalam gelaran tersebut?

Selengkapnya baca di sini Mau Beli Rumah di Sekitaran IKN? Nih Ada Pameran Propertinya

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com