JAKARTA,KOMPAS.com - Penutup lantai rumah merupakan salah satu faktor yang wajib dipertimbangkan dalam desain keseluruhan rumah.
Bagi warga yang sudah lanjut usia (lansia) dan baru pindah ke hunian baru, ini merupakan faktor yang harus diperhatikan dengan cermat.
Kesalahan dalam memilih bisa berakibat fatal dan bisa menimbulkan masalah kesehatan yang serius.
Berikut 4 hal yang perlu dipertimbangkan oleh para lansia sebelum memilih penutup lantai di rumah seperti dikutip dari The Spurce.
Baca juga: Paving Block Ternyata Bisa Jadi Penutup Lantai Rumah, Tertarik Coba?
Anti slip
Hal pertama yang harus dipertimbangkan oleh warga senior adalah apakah material lantai yang Anda pilih memiliki sifat anti slip atau tidak.
Ini sangat penting karena bahan anti slip bisa mencegah kemungkinan terjadinya kecelakaan karena kondisi lantai yang licin.
Tentu Anda tidak ingin memiliki ruang gerak yang terbatas di dalam hunian hanya karena khawatir akan terjatuh saat melangkah.
Memudahkan mobilisasi
Pastikan bahan lantai rumah yang Anda pilih nantinya bisa memudahkan mobilisasi di dalam rumah.
Tak hanya untuk berjalan, namun juga bagi orang yang menggunakan tongkat, alat bantu berjalan atau kursi roda.
Perawatan
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.