Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minimalkan Risiko Cedera, Ini Cara yang Tepat Bersihkan Pecahan Gelas

Kompas.com - 06/06/2022, 17:45 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika gelas minum, kaca jendela, atau bola lampu pecah maka pecahan-pecahan kaca kecil akan berserakan di lantai atau area lainnya.

Karena bisa mendatangkan bahaya baik bagi orang maupun hewan peliharaan, pecahan kaca ini harus dibersihkan dengan cara yang tepat.

Berikut langkah-langkah pembersihan pecahan kaca yang tepat seperti dikutip dari The Spruce.

Baca juga: Jangan Sampai Salah, Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Beli Meja Kaca

1. Kosongkan ruangan

Cara pertama yang harus dilakukan adalah mengosongkan ruangan atau area tempat berserakannya pecahan kaca.

Bagi yang ditugaskan untuk membersihkan ruangan, gunakanlah sepatu tertutup, sarung tangan tebal bahkan pelindung mata sebelum memulai proses pembersihan kaca.

Untuk membantu Anda melihat setiap pecahan kaca, nyalakan lampu sebanyak mungkin. Cara terbaik adalah menggunakan senter LED atau senter pada smartphone. Kaca akan berkilauan dalam cahaya.

2. Ambil pecahan besar

Mulailah mengambil pecahan kaca yang berukuran paling besar dengan mengenakan sarung tangan. Jika Anda tidak punya sarung tangan, gunakanlah penjepit makanan untuk mengambil pecahan kaca.

Pecahan tersebut harus ditempatkan dalam kertas tebal atau kantong plastik tiga lapis untuk dibuang. Anda juga dapat menggunakan beberapa lapis koran untuk membungkus kaca.

Saat melakukan pengambilan pecahan kaca, jangan berlutut karena ada risiko terkena pada kaki. Gunakanlah bantuan bangku kecil dan duduklah sambil mengambil pecahan kaca.

Baca juga: Amankah Membersihkan Pecahan Kaca dengan Penyedot Debu?

3. Gunakan sapu

Gunakan sapu berbulu kaku dan pengki untuk menyapu pecahan kaca sebanyak mungkin. Menyapulah dengan efisien untuk mencegah potongan-potongan kecil berserakan di sekitar ruangan.

Bila masih ada pecahan kecil kaca yang tersangkut di serat karpet atau sambungan lantai, gunakanlah potongan roti atau kentang untuk mengambilnya.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan handuk kertas yang telah dibasahi. Potongan kaca akan menempel pada handuk kertas sehingga mudah dibuang.

4. Bersihkan sapu dan pengki

Pecahan kaca mungkin akan menempel pada bulu sapu atau pengki. Karena itu, setelah selesai digynakan, bawalah kedua alat ini luar ruangan dan bilas dengan baik di atas ember. Buang air ke saluran pembuangan.

Periksa juga bagian bawah sepatu Anda apakah ada kaca yang tersangkut di area tapak sehingga tidak menggores permukaan lantai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com