Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Sentul City Tuding Rocky Gerung Dapat Tanah dari Napi

Kompas.com - 15/09/2021, 10:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Permasalahan antara PT Sentul City Tbk dengan Aktivis Rocky Gerung masih terus berlanjut.

Sentul City menuding Rocky Gerung mendapatkan tanah oper-alih garapan dari narapidana kasus jual beli tanah perseroan dan pemalsuan surat, Andi Junaedi.

Hal ini seperti disampaikan Direktur Sentul City Iwan Budiharsana seperti dikutip dari laman keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (14/09/2021).

"Bahwa RG mendapatkan tanah tersebut dengan cara oper alih garapan dari H Andi Junaedi (Narapidana kasus jual beli tanah Sentul City dan pemalsuan surat)," ungkapnya.

Artikel tersebut menjadi berita terpopuler di kanal Properti Kompas.com edisi Rabu (15/09/2021).

Lantas, bagaimana awal mula Rocky Gerung bisa mendapatkan tanah tersebut dari Andi berdasarkan klaim Sentul City?

Temukan jawabannya di sini Kisruh Berlanjut, PT Sentul City Tbk Tuding Rocky Gerung Peroleh Tanah dari Napi

Terjadinya masalah antara Sentul City dan Rocky Gerung diketahui karena Rocky mendapatkan somasi dari perseroan.

Dalam somasinya, perseroan memperingatkan tegas Rocky Gerung untuk segera mengosongkan dan membongkar rumahnya di di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.

Somasi tersebut dilayangkan sebanyak tiga kali oleh PT Sentul City Tbk, yaitu pada 28 Juli 2021, 6 Agustus 2021, dan terakhir 12 Agustus 2021.

Lalu, bagaimana duduk perkara dari pemasalahan ini bisa terjadi?

Informasi selengkapnya bisa Anda baca di sini Begini Duduk Perkara Sengketa Lahan PT Sentul City Tbk Versus Rocky Gerung

IKEA akan segera membuka toko keempatnya di Jakarta Garden City (JGC), Jakarta Timur pada 16 September 2021.

Dalam operasionalnya, IKEA JGC akan mengimplementasikan sistem online booking di IKEA.co.id/JGC.

Ini bertujuan untuk membatasi jumlah pengunjung sehingga jarak aman di dalam toko tetap terjaga.

Namun, ada satu hal lain yang diberlakukan IKEA sebelum pengunjung dapat memasuki toko keempatnya tersebut.

Apakah itu?

Selanjutnya baca di sini Dibuka 16 September, IKEA JGC Terapkan Sistem Online Booking

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com