Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Anak Usaha MRT Jakarta Direncanakan Go Public 2022

"Kita akan dorong beberapa anak usaha kita, misalnya PT Integrasi Transit Jakarta (ITJ) untuk dapat IPO tahun 2022 atau kalau memang sulit maksimal tahun 2023," kata Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar dalam diskusi virtual bertajuk "Paparan Capaian MRT Tahun 2020 dan Rencana Tahun 2021", di Jakarta, Selasa (05/01/2021).

William menjelaskan, PT ITJ baru dibentuk pada Oktober 2020. Perusahaan tersebut merupakan hasil kolaborasi antara PT MRT Jakarta (Perseroda) dengan PT Transportasi Jakarta (Perseroda) atau Transjakarta.

Meski demikian, William belum mau memberikan informasi lebih lanjut berapa jumlah dan harga saham ITJ yang akan dilepas kepada publik.

Namun, dia memastikan tahun 2020 PT ITJ telah membukukan laba indikatif sebesar Rp 6,1 miliar dan total aset per 31 Desember 2020 sekitar Rp 5 miliar.

Untuk diketahui, 90 persen saham PT ITJ dimiliki oleh PT MRT Jakarta, sementara sisanya 10 persen merupakan milik PT Transportasi Jakarta (Perseroda).

PT ITJ sendiri dibentuk untuk merencanakan, mengembangkan, dan mengawasi infrastruktur di dalam kawasan Transit Oriented Development (TOD) sepanjang jalur MRT Jakarta. 

https://www.kompas.com/properti/read/2021/01/05/132857121/anak-usaha-mrt-jakarta-direncanakan-go-public-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke