Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Prank KDRT Baim Wong dan Paula Disita

Kompas.com - 04/10/2022, 16:39 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi menyita video prank laporan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dibuat Baim Wong dan Paula Verhoeven untuk konten YouTube-nya.

Hal itu diungkap Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, Selasa (4/10/2022).

“Udah kita (sita). Kemarin kan di take down sama dia tapi kan banyak yang sudah copy orang,” ujar Nurma saat dihubungi, Selasa (4/10/2022).

Video prank laporan KDRT Paula ke Polsek Kebayoran Lama itu diunggah di kanal YouTube Baim Paula pada Minggu (2/10/2022) kemarin kini sudah dihapus.

Baca juga: Prank KDRT Baim Wong dan Paula Verhoeven yang Berujung Laporan Polisi

Namun, video prank yang dibuat Baim dan Paula sudah dikopi oleh kanal-kanal YouTube lainnya.

Nurma mengatakan, video tersebut disimpan penyidik sebagai barang bukti. Mengingat dugaan kasus laporan palsu yang melibatkan Baim dan Paula itu kini tengah diusut pihak kepolisian.

“Iya (videonya untuk barang bukti),” kata Nurma.

Nurma mengatakan, dalam waktu dekat ini Baim Wong dan Paula Verhoeven bakal dipanggil ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Baca juga: KPI Bicara Kasus KDRT Lesti Kejora hingga Sentil Prank Baim Wong

Meski demikian, kini polisi masih menyelidiki dugaan laporan palsu yang melibatkan Baim dan Paula tersebut.

“Masih penyelidikan, laporan sudah kami terima, entar dijadwalkan (untuk pemanggilan Baim),” tutur Nurma.

Sebelumnya, konten prank itu sempat tayang di kanal YouTube Baim Paula hingga Minggu (2/10/2022) siang. Kini video tersebut telah dihapus.

Dalam video vlog tersebut, Paula melapor ke polisi, berpura-pura membuat laporan kasus KDRT.

Baca juga: [POPULER HYPE] Rizky Billar Diperingatkan 3 Artis | Baim Wong Dilaporkan ke POlisi

Sementara, Baim duduk di dalam mobil dan memantau aktivitas istrinya melalui kamera tersembunyi di dalam tas jinjing.

Setelah polisi percaya bahwa Paula bakal membuat laporan soal KDRT, tiba-tiba Baim menghampiri istrinya tersebut.

Kemudian, Paula dan Baim mengaku hanya nge-prank polisi terkait laporan KDRT tersebut.

Terkait konten prank laporan KDRT yang kini banyak kecaman, Baim dan Paula kemudian mendatangi Mapolsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin siang.

Baca juga: Konten-konten Baim Wong yang Tuai Kritik, dari Citayam Fashion Week hingga Prank Laporan KDRT

"Mau minta maaf sama kepolisian yang kemarin kita  datangi. Ini salah kami," ujar Baim.

Baim menyampaikan, konten prank pura-pura membuat laporan KDRT itu dilakukan karena ia merasa kenal dengan polisi di Polsek Kebayoran Lama.

"Dikiranya kita itu kita sudah kenal karena memang saya sering banget saya ke sini dan juga sudah merasa dekat, tapi di sisi luar penglihatan lain ya. Karena ini institusi tak mungkin digituin dan itu benar banget," kata Baim.

"Makanya kedatangan ke sini mau minta maaf, saya mau minta maaf. Kita salah dan mungkin introspeksi diri karena memang tidak boleh," ucap Baim Wong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com