Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Kabar Para Pelawak Srimulat? Ini Kata Tarzan

Kompas.com - 06/04/2020, 19:29 WIB
Andika Aditia,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kelompok lawak Srimulat sudah lama tak tampil bersama karena kesibukan masing-masing anggotanya. 

Meski demikian, salah satu anggotanya, Toto Muryadi atau Tarzan mengatakan, para pelawak yang tergabung dalam Srimulat masih menjaga silaturahmi.

"Tapi yang pasti, sekarang para pelawak mantan Srimulat sebulan sekali ada arisan, kita kumpul-kumpul," kata Tarzan dalam sesi obrolan bersama komika Adriano Qalbi yang ditayangkan secara live streaming di Vidio, Sabtu (4/4/2020).

Baca juga: Profil Tarzan, Pelawak Senior Anggota Srimulat

Tarzan mengatakan, kegiatan kumpul tersebut sekadar untuk menjaga kekompakan. 

Tak peduli bagaimana pun kondisinya, kata Tarzan, antar pelawak yang pernah tergabung dalam Srimulat akan tetap berkumpul.

"Enggak lihat apa-apa, kami kumpul saja, walaupun sekarang ada masalah kayak Nunung kemarin, kami tetap saudara," ucapnya.

Baca juga: Tentang Pelawak di Pusaran Narkoba dari Kacamata Tarzan

Meski beberapa mantan anggota Srimulat pernah tersandung kasus hukum seperti narkoba, lanjutnya, hal tersebut tak menjadi halangan untuk berkumpul.

Para mantan anggota Srimulat justru berkumpul agar bisa menguatkan satu sama lain.

"Teman, kan, jangan lihat dari kesalahannya, tetapi dari historinya. Saya kemarin juga kan tetap jenguk Nunung beri semangat. Ya itulah saya," ucap Tarzan. 

Baca juga: Tarzan: Humor Itu Sadis, Orang Ditendang, Kita Malah Tertawa

Srimulat merupakan kelompok lawak legendaris yang didirikan oleh Teguh Slamet Rahardjo di Solo pada tahun 1950.

Nama Srimulat diambil dari nama istri Teguh pada saat itu.

Dalam perkembangannya, kelompok Srimulat kemudian mendirikan cabang-cabang seperti di Surabaya, Semarang, Surakarta, dan Jakarta.

Baca juga: Lakukan Komedi Slapstick di Srimulat, Tarzan Diprotes dan Dianggap Kejam

Para pelawak yang pernah bermain dalam Srimulat amat banyak, bongkar pasang pemain adalah hal yang wajar dalam Srimulat.

Nama-nama yang populer bergabung dengan Srimulat adalah Asmuni, Gogon, Kadir, Basuki, Leysus, Mamiek Prakoso, Bendot, Nunung, Nurbuat, Djudjuk Djuariah, Polo, Doyok, Nunung, Tessy, dan masih banyak lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com