Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makna Bunga Amarilis Berdasarkan Warna: Simbol Spiritualitas

Kompas.com - 18/07/2023, 12:10 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Bunga amarilis ungu sering dikaitkan dengan kebangsawanan, kerajaan, dan keagungan. Bunga amarilis ungu juga bisa melambangkan spiritualitas.

Kedalaman warna ungu juga bisa memiliki konotasi romantis, seperti merah. Itu juga bisa melambangkan kepribadian yang kuat dan menarik.

Ilustrasi bunga amarilis warna merah muda atau pink. PIXABAY/HA PHAM Ilustrasi bunga amarilis warna merah muda atau pink.

5. Makna bunga amarilis merah muda atau pink

Merah muda adalah warna yang menyenangkan dan lembut. Karena itu, bunga amarilis pink bisa menjadi hadiah bagi seseorang sebagai simbol persahabatan.

Terlepas dari usia, jenis kelamin, atau kebangsaan, bunga amarilis merah muda melambangkan persahabatan. Meskipun merah muda umumnya muncul sebagai warna yang lembut, simbolismenya cukup kuat untuk mewakili salah satu hubungan paling vital yang dapat dibuat manusia.

Baca juga: 5 Tanaman Bunga yang Cocok Diletakkan di Ambang Jendela

6. Makna bunga amarilis kuning

Seperti warna jingga, warna kuning sering dijadikan simbol kebahagiaan murni. Sementara oranye biasanya mewakili pikiran yang cerah dan positif, kuning memiliki kepolosan yang hampir seperti anak kecil.

Bunga amarilis kuning adalah simbol kegembiraan murni yang datang dari hari yang cerah. Memiliki bunga amarilis kuning dapat mencerahkan setiap rumah tangga atau taman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com