Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Tanaman Venus Flytrap Benar-benar Bisa Menangkap Serangga?

Kompas.com - 03/04/2023, 15:44 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada beberapa tanaman pemakan serangga yang kerap dijadikan tanaman hias di halaman rumah atau di dalam ruangan. Salah satu tanaman pemakan serangga adalah Venus Flytrap.

Dikutip dari House Digest, Senin (3/4/2023), seperti namanya, Venus Flytrap memang memakan serangga sebagai bagian dari asupan nutrisi alami mereka.

Akan tetapi, apakah itu berarti Anda bisa mengandalkan tanaman ini untuk menjaga rumah bebas hama? Jawabannya adalah ya, namun dengan beberapa keterbatasan.

Baca juga: 5 Jenis Tanaman Pemakan Serangga, Apa Saja?

Ilustrasi tanaman Venus flytrap. PEXELS/ANDRES DENES Ilustrasi tanaman Venus flytrap.

Menurut Venus Flytrap World, tanaman ini hanya dapat melahap sejumlah kecil serangga setiap bulannya, dan mereka hanya menarik serangga yang mencari nektar sehingga tidak semua hama tertarik padanya.

Kapasitas perangkap mereka juga relatif kecil. Itu berarti mereka tidak dapat membantu Anda dengan beberapa jenis serangga yang lebih besar.

Mempelajari lebih lanjut tentang cara kerja tanaman Venus Flytrap dan jenis serangga yang mereka konsumsi dapat membantu Anda memutuskan apakah mereka cocok untuk rumah.

Venus Flytrap bekerja paling baik dalam mengendalikan serangga seperti lalat, semut, dan agas, dan dapat makan sekitar lima hingga 10 per bulan.

Baca juga: 6 Tanaman Karnivora Pemakan Serangga, Tak Cuma Venus Flytrap

Jika Anda sering mendapati lalat buah yang mengganggu di sekitar rumah, meletakkan tanaman Venus Flytrap di ambang jendela dapat membantu menghilangkannya.

Anda bahkan dapat meletakkan beberapa tanaman ini di dalam dan di sekitar rumah Anda untuk potensi pemakan serangga yang lebih banyak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com