Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Sofa dari IKEA, Sesuai Kebutuhan Keluarga

Kompas.com - 08/03/2023, 19:44 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

3. Sofa ringan dan ringkas untuk Anda yang senang berkumpul bersama teman di apartemen minimalis

Bagi Anda yang tinggal dengan luas area terbatas, kamu dapat memilih sofa Linanas dengan dua dudukan dari IKEA. Desain dan bentuknya yang ringkas membuat sofa ini mudah ditempatkan ke dalam ruang kecil.

Selain itu, Anda dapat langsung membeli dan membawanya ke rumah karena sofa ini dikemas datar dan muat diletakkan ke dalam mobil. Saat pindah hunian pun, sofa ini mudah dibawa ke mana saja karena ringan.

Baca juga: Penyebab Kucing Mencakar Sofa dan Cara Menghentikannya

Ilustrasi sofa di ruang keluarga.Shutterstock/New Africa Ilustrasi sofa di ruang keluarga.

Manfaatkan periode penawaran dari IKEA karena sofa Linanas ditawarkan dengan harga yang sangat terjangkau dengan garansi 10 tahun.

4. Sofa bongkar pasang, untuk Anda yang hobi otak atik posisi barang di rumah

Sofa Vimle tiga dudukan sangat ideal untuk semua jenis gaya hidup dan kebutuhan. Sofa modular ini dapat diletakan dengan menyesuaikan ukuran sofa sesuai dengan kebutuhan dan ruang yang tersedia.

Anda dapat membuat kombinasi sendiri yang sesuai dengan kebutuhan dan minatmu dengan merakit, membongkar, dan pasang kembali hingga pas.

Selain itu, bantalan kursinya empuk dan tahan lama karena menggunakan busa berketahanan tinggi sehingga Anda tidak perlu khawatir jika anak melompat, memanjat, bergulat, atau melakukan aktivitas fisik lainnya di atas sofa.

Baca juga: Mana Lebih Baik, Warna Sofa Lebih Tua atau Muda dari Warna Dinding?

Sandaran tangan yang lebar memungkinkan Anda untuk meletakkan makanan, minuman, ponsel, remote, bahkan mainan di atasnya. Anda juga tidak perlu khawatir jika sofa terkena tumpahan makanan atau cat mainan, karena sarungnya dapat dilepas dan segera dicuci untuk menjaga kebersihan sofa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com