Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Bawah Wastafel, Ini Bahayanya

Kompas.com - 04/03/2023, 15:18 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Bobvila

JAKARTA, KOMPAS.com - Area di bawah wastafel dapur sering kali digunakan untuk menyimpan dan meletakan sejumlah barang-barang rumah tangga seperti handuk cuci piring, spons, dan pemadam api ringan. 

Area ini dianggap ideal karena berada di bawah dan mudah menjangkaunya. Untuk dapur kecil, area di bawah wastafel adalah tempat yang sangat berharga. 

Baca juga: Gampang, Ini Cara Membersihkan Wastafel Stainless Steel

Meski demikian, area di bawah wastafel bukan tempat terbaik untuk menyimpan barang-barang. Ada beberapa barang rumah tangga sehari-hari yang tidak boleh disimpan di bawah wastafel karena dapat menyebabkan kerusakan, bahkan membahayakan Anda dan anggota keluarga. 

Nah, dilansir dari Bobvila, Sabtu (4/3/2023), berikut sejumlah barang yang tidak boleh disimpan di bawah wastafel

Tisu 

Ilustrasi tisu dapur. SHUTTERSTOCK/Inna Dodor Ilustrasi tisu dapur.
Karena merupakan tempat pipa-pipa saluran air untuk wastafel, area ini rentan menjadi lembap. Itulah mengapa tidak boleh menyimpan tisu di bawah wastafel.

Sebaiknya, menyimpannya di lemari terpisah yang tidak berisiko lembap sehingga kurang efektif. Aturan ini juga berlaku untuk produk kertas lainnya.

Kantong sampah atau kantong kompos yang terbuat dari kertas dirancang untuk terurai dengan cepat, yang membuatnya sangat rentan rusak karena lembap. 

Baca juga: Posisi Kompor dan Wastafel Menurut Feng Shui untuk Datangkan Rezeki

Peralatan kecil

Jika benar-benar kekurangan ruang penyimpanan, Anda mungkin tergoda menyelipkan slow cooker atau pembuat roti yang jarang digunakan ke bagian belakang kabinet di bawah wastafel.

Namun, peralatan elektronik dan air tidak bisa bercampur, jadi sebaiknya menyimpan peralatan kecil di area lain.

Area di belakang kabinet sudut dapur adalah pilihan baik karena sulit diakses sehingga sempurna untuk menyimpan barang-barang yang hanya Anda perlukan sesekali. 

Baca juga: Catat, 6 Hal Ini Tidak Boleh Dibuang ke Saluran Wastafel Dapur

Bahan kimia keras

Ilustrasi produk pembersih rumah. SHUTTERSTOCK/WHITE BEAR STUDIO Ilustrasi produk pembersih rumah.
Selanjutnya, barang yang tidak boleh disimpan di bawah wastafel adalah bahan kimia keras. Banyak rumah tangga menyimpan produk pembersih di bawah wastafel dapur.

Namun, jika rumah memiliki anak kecil atau hewan peliharaan, sebaiknya mencari tempat lain. Bahan kimia yang keras, seperti pemutih, bisa sangat berbahaya jika tertelan si kecil atau sahabat bulu.

Pertimbangkan menyimpan produk-produk ini di tempat lebih tinggi, baik di dapur, kamar mandi, atau lemari utilitas sehingga tidak bisa dijangkau. 

Baca juga: 5 Material Terbaik Wastafel Dapur dan Plus Minusnya 

Produk mudah terbakar

Perhatikan produk yang diberi label "mudah terbakar" dan pastikan menyimpannya di luar dapur. Pernis, alkohol gosok, aerosol, dan produk mudah terbakar lainnya harus disimpan dengan aman di garasi atau ruang berventilasi baik lainnya.

Hal ini sangat relevan jika Anda memiliki tempat pembuangan sampah atau perangkat lain yang membutuhkan komponen listrik.

Cat

Ilustrasi cat dinding.Shutterstock/Sebastian Duda Ilustrasi cat dinding.
Jika sedang melakukan renovasi atau proyek DIY, pastikan menyimpan kaleng cat dan tabung cat semprot jauh dari dapur dan di dekat peralatan gas.

Tempat terbaik menyimpan kaleng cat adalah gudang, garasi, atau tempat penyimpanan luar ruangan lainnya untuk menghindari kecelakaan.

Baca juga: Cara Mengatasi Wastafel Kamar Mandi yang Tersumbat Pasta Gigi 

Insektisida

Sama dengan bahan kimia keras, insektisida menjadi barang yang tidak boleh disimpan di bawah wastafel.

Terlebih, area di bawah wastafel mudah dijangkau anak-anak sehingga perlu menjauhkan benda berbahaya. Sebaiknya, simpan insektisida di rak tinggi di garasi atau ruang penyimpanan di mana tidak ada kemungkinan anak-anak atau hewan peliharaan bisa menjamahnya.

Barang-barang dapur

Mereka yang memiliki ruang penyimpanan yang minim pasti tahu bagaimana sulitnya mencari tempat untuk menyimpan semua kotak sereal, kantong pasta, dan rempah-rempah kering yang biasa digunakan. 

Namun, menyimpannya di area di bawah wastafel bukan solusi terbaik. Meski tidak menggunakan area tersebut untuk menyimpan produk pembersih, lingkungan yang lembap bukan tempat ideal untuk menyimpan makanan dalam bentuk apa pun, terutama makanan kering yang akan rusak jika terkena air.  

Baca juga: Cara Menghilangkan Bau di Saluran Wastafel Kamar Mandi 

Perkakas

Ilustrasi lampu LED. SHUTTERSTOCK/DKAI Ilustrasi lampu LED.
Karena area di bawah wastafel cenderung lembap meski tidak ada kebocoran besar, perkakas logam apa pun tidak akan berfungsi baik di sana.

Untuk menghindari karat dan korosi, simpan perkakas dan perangkat keras lainnya di tempat kering dan tidak bersentuhan dengan kelembapan. 

Baca juga: Simak, Ini Cara Menghilangkan Bau pada Wastafel Dapur

Bola lampu

Area di bawah wastafel cenderung menjadi area dengan lalu lintas tinggi, terutama jika  menyimpan tempat sampah atau tempat daur ulang di sana. Barang-barang yang disimpan di sana berpotensi berdesak-desakan.

Karena terbuat dari kaca yang halus, bola lampu sangat rapuh sehingga menjadi barang yang tidak boleh disimpan di bawah wastafel.

Sebagai solusi, simpan bola lampu di tempat yang memiliki risiko lebih kecil untuk terjatuh, tertindih, atau hancur. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com