Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Perbaikan Interior yang Dapat Meningkatkan Nilai Jual Rumah

Kompas.com - 25/10/2022, 13:36 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjual rumah melibatkan banyak proses sulit, salah satunya menarik pembeli. 

Karena itu, perlu melakukan beberapa hal yang dapat mengesankan dan mengundang pembeli sehingga rumah cepat terjual dengan harga yang sesuai ekpektasi Anda. 

Baca juga: 4 Cara Menjual Rumah Secara Online agar Cepat Terjual

Ada beberapa hal di rumah yang dapat membuat calon pembeli terkagum dan merasa nyaman dengan hunian Anda seperti menerapkan beberapa peningkatan dan melakukan pembaruan atau perbaikan.

Namun, hal ini memerlukan banyak biaya. Artinya, Anda harus menunggu lebih lama sebelum memasarkan rumah. Akan tetapi, hal itu memberikan hasil sepadan.

Memiliki rumah dengan interior yang indah dan modern memberikan kesempatan bagi Anda mendapatkan penawaran yang lebih tinggi. 

Nah, dikutip dari My Decorative, Selasa (25/10/2022), berikut empat perbaikan interior yang perlu dilakukan untuk menarik pembeli dan meningkatkan nilai jual rumah

Baca juga: 6 Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum Menjual Rumah

Sebuah perapian

Ilustrasi ruang keluarga dengan hiasan dindingUnsplash/Spacejoy Ilustrasi ruang keluarga dengan hiasan dinding
Sebuah perapian tidak hanya memberikan kenyamanan, tapi juga nilai kemewahan pada rumah. Perapian menjadi tambahan bagus untuk rumah mana pun dan memberi Anda keunggulan dibanding penjual lain.

Kebanyakan orang menginginkan perapian, tetapi sangat sedikit dari mereka yang benar-benar ingin repot membayar dan memasangnya.

Untuk membeli rumah yang sudah memiliki perapian, ingatlah bahwa perapian sangat mahal, tetapi memiliki banyak nilai saat menentukan harga yang diminta. 

Baca juga: 4 Tanda Saatnya Perlu Menjual Rumah

Lantai kayu

Popularitas lantai kayu keras telah membuat penggunaan karpet dan ubin tergeser. Lantai kayu keras dapat membuat rumah terlihat indah dan mewah, terlebih material ini mudah dibersihkan.

Lantai kayu keras juga menambah sentuhan kecanggihan yang tidak bisa ditiru material lantai lain. Sama dengan perapian, lantai kayu keras adalah sesuatu yang banyak orang inginkan, tetapi tidak ingin memasangnya sendiri.

Padahal, menerapkan lantai kayu di rumah dapat menarik pembeli serta meningkatkan nilai jual rumah. Lantai kayu keras tradisional cukup mahal, tapi untungnya ada pilihan material yang mirip lantai kayu keras dengan harga terjangkau seperti lantai vinil. 

Baca juga: 5 Cara Mencerahkan Ruangan yang Perlu Dilakukan Saat Menjual Rumah

Dinding aksen

Ilustrasi dinding aksen.SHUTTERSTOCK / Photographee.eu Ilustrasi dinding aksen.
Kebanyakan orang memasang lapisan cat baru di semua dinding interior mereka sebelum mencoba menjual rumah. Banyak yang menempel dengan warna yang sama dengan dinding asli karena hal itu lebih mudah.

Namun, sebagian orang memutuskan mencari tampilan yang lebih baru dan modern. Cara mana pun yang dipilih, jangan lupa memberikan sentuhan berkelas dengan menambahkan dinding aksen.

Dinding aksen adalah dinding tunggal yang dicat dengan warna berbeda dari dinding lain di ruangan. Hal itu dapat membuat pernyataan mencolok dengan benar-benar mengubah semua tampilan dan nuansa ruangan. 

Baca juga: 9 Hal yang Perlu Dikerjakan Sebelum Menjual Rumah

Lemari

Rumah yang tidak memiliki lemari built-in mungkin mendapatkan penawaran jauh lebih rendah daripada rumah yang memiliki lemari built-in.

Lemari built-in adalah kemewahan yang dimiliki kebanyakan rumah baru, tetapi masih ada beberapa rumah yang tidak memilikinya.

Jika rumah Anda tidak memiliki lemari built-in atau hanya beberapa kamar yang memiliki, pertimbangkan melakukan pembaruan.

Namun, apabila lemari built-in, sudah sangat usang, cobalah mengecatnya ulang atau mempertimbangkan menggantinya dengan yang baru. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com