Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hal-hal yang Harus Diperhatikan Saat Memelihara Lovebird

Kompas.com - 19/10/2022, 20:53 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memelihara lovebird atau burung cinta merupakan suatu hal yang tidak dapat dianggap mudah.

Sebab, ada beragam hal yang harus diperhatikan dan dilakukan oleh setiap orang saat memelihara lovebird.

Hal tersebut bertujuan untuk memastikan lovebird yang dipelihara dapat hidup dengan baik dan bahagia.

Baca juga: 5 Cara Membedakan Lovebird Jantan dan Betina

Dikutip dari akun Instagram @dokterhewankucom, Rabu (19/10/2022), berikut ini hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memelihara lovebird.

Ilustrasi burung lovebirds.PIXABAY/shawshank66 Ilustrasi burung lovebirds.
Sangkar

Saat memelihara burung lovebird, pastikan kamu menyediakan sangkar yang tidak terlalu sempit baginya.

Pastikan juga sangkar tersebut memiliki setidaknya dua tempat hinggap (kayu) dengan panjang yang berbeda.

Tempat hinggap ini berfungsi supaya lovebird tidak mudah bosan, yang mana itu bisa berpengaruh pada kesehatannya.

Terlalu banyak jumlah tempat hinggap di dalam sangkar akan berbahaya bagi lovebird.

Baca juga: 5 Tanda Burung Lovebird sedang Hamil

Namun, jika tempat hinggap di sangkarnya terlalu sedikit, itu akan melukai kakinya saat mereka bertengger di sangkar.

Mainan

Sangat jarang pemilik atau peternak lovebird memberikan mainan pada peliharaannya, seperti tangga atau ayunan.

Jika kamu memiliki beberapa ekor lovebird yang dipelihara, ada baiknya untuk selalu menyenangkan mereka.

 

Hal demikian akan menurunkan tingkat stres pada lovebird, mengingat bangsa burung mudah sekali mengalami stres.

Akan tetapi, pastikan mainan yang disediakan tidak beracun agar tidak membuat lovebird peliharaanmu menjadi sakit atau lebih buruk lagi.

Baca juga: 3 Cara Membuat Lovebird Ngekek Panjang

Menjaga kebersihan sangkar

Saat memelihara lovebird, itu berarti bahwa kamu sudah berjanji untuk membersihkan tempat tinggalnya.

Menjaga kebersihan sangkar tempat lovebird tinggal merupakan hal yang sangat penting karena berkaitan dengan kesehatannya.

Pakan

Pakan merupakan satu aspek penting dalam kehidupan hewan, tak terkecuali lovebird.

Memberikan pakan yang bergizi sangat dianjurkan supaya lovebird yang kamu pelihara tetap sehat.

Baca juga: Ragam Manfaat Daun Salam untuk Lovebird dan Cara Mengolahnya

Selain memberinya biji-bijian, kamu juga dapat memberikan beberapa jenis buah untuknya, seperti pisang, pepaya, apel (buang bijinya karena beracun), pir, anggur, jeruk, kiwi, dan melon.

Sayuran seperti brokoli, bayam, wortel, jagung, tomat, kecambah juga bisa kamu berikan untuk menambah nilai gizi pakannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com