Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Fakta Menarik Anjing Dachshund, Umur Panjang dan Ikut Perang Dunia I

Kompas.com - 04/09/2022, 07:18 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dachshund, yang juga biasa disebut Doxies, terkenal memiliki tampilan yang unik, yakni bentuk tubuh panjang, kaki pendek, dan telinga panjang. 

Hal ini membuat Dachshund terlihat lucu, menggemaskan, dan menjadi salah satu ras anjing yang paling mudah dikenali. 

Baca juga: 8 Negara yang Melarang dan Membatasi Anjing Doberman Pinscher

Meski kecil, anjing Dachshund kecil dibiakkan untuk melakukan beberapa pekerjaan yang cukup besar seperti memburu. 

Anjing yang berasal dari Jerman tersebut kini menjadi hewan peliharaan keluarga yang populer di dunia. Dachshund dikenal berani, setia, penyayang, dan menjadi anjing penjaga yang hebat. Mereka akan menjadi orang pertama yang menunjukkan penyusup.

Namun, bentuk tubuh anjing Dachshund itu dimaksudkan lebih dari sekadar membuat manusia jatuh cinta kepadanya. 

Dilansir dari berbagai sumber, Minggu (4/9/2022), berikut beberapa fakta menarik anjing Dachshund yang perlu diketahui. 

Baca juga: 7 Fakta Unik Anjing Dachshund yang Jadi Kesayangan Ratu Victoria

Dikembangkan untuk memburu luwak

Ilustrasi anjing Dachshund. Unsplash/dios4me Ilustrasi anjing Dachshund.
Dilansir dari Mental Floss, anjing Dachshund dibiakkan 300 tahun silam di Jerman untuk berburu luak. Secara harafiah, nama Dachshund berasal dari bahasa Jerman yang berarti “anjing luwak”. Dachs berarti luwak; hund berarti anjing.

Kaki pendek Dachshund membuatnya tetap rendah ke tanah untuk melacak aroma dan tubuhnya yang panjang memungkinkannya merangkak ke dalam liang untuk mencari musang.

Meski ukurannya kecil, anjing Dachshund sangat berani dan garang. Seiring waktu, mereka dibiakkan dalam varietas berbeda untuk berburu berbagai jenis mangsa.  

Baca juga: 7 Fakta Menarik Anjing Yorkshire Terrier, Si Kecil yang Berani

Datang dalam dua ukuran

Selanjutnya, fakta menarik anjing Dachshund adalah datang dalam dua ukuran. Dalam laman American Kennel Club (AKC), peternak menciptakan dua ukuran anjing Dachshund yang berbeda, yakni standar dan miniatur.

Dachshund standar memiliki berat hingga 15 kilogram dan digunakan untuk berburu luak dan babi hutan. Sementara miniatur memiliki berat 4,9 kilogram ke bawah. 

Selain itu, anjing Dachshund memiliki tiga jenis mantel yang berbeda, yakni bulu halus, berbulu kawat, serta berbulu panjang.

Semua anjing Dachshund dulu memiliki bulu halus dan varietas halus ini masih paling populer dibanding yang lain. Peternak menyilangkan Dachshund halus dengan ras anjing lain untuk menghasilkan dua varietas bulu lainnya. 

Baca juga: Kenali, Ini 5 Tanda Anjing Segera Melahirkan

Reputasinya terpukul selama Perang Dunia I

Ilustrasi anjing Dachshund. PIXABAY/Sabrinakoeln Ilustrasi anjing Dachshund.
Dachshund dikaitkan dengan Jerman selama Perang Dunia I karena digunakan dalam banyak propaganda dan Kaisar Jerman Wilhelm II sangat menyukai anjing Dachshund.

Asosiasi ini menyebabkan penurunan popularitas ras anjing Dachshund di Amerika Serikat. Untuk mengatasi efek ini, AKC mencoba rebranding Dachshunds sebagai "anjing luak," atau “badger dogs” terjemahan dari nama Jerman mereka atau sebagai "anak anjing kebebasan." liberty pups”. 

Baca juga: 3 Cara Menghentikan Anjing Menggonggong

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com