Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara untuk Meminimalisir Kelembapan di Kamar Mandi

Kompas.com - 18/04/2022, 22:28 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dari sekian ruangan di rumah, bisa dikatakan kalau kamar mandi menjadi ruang dengan tingkat kelembapan paling tinggi.

Hal ini tak dapat dipungkiri, mengingat kamar mandi adalah ruangan yang sering bersentuhan atau terpapar air dan selalu basah.

Namun, tingkat kelembapan di kamar mandi harus diminimalisir untuk mencegah pertumbuhan jamur dan lumut yang mengganggu estetika dan kesehatan.

Baca juga: 7 Tips Memaksimalkan Ruang di Kamar Mandi Kecil

Dilansir dari beberapa sumber, Senin (18/4/2022), berikut ini enam cara untuk meminimalisir kelembapan di kamar mandimu.

Ilustrasi exhaust fan.SHUTTERSTOCK/PIYAPHUN PHUNYAMMALEE Ilustrasi exhaust fan.
Pasang exhaust fan yang tepat

Jika tidak ada jendela di kamar mandi, kamu memerlukan exhaust fan atau kipas exhaust untuk ventilasi.

Exhaust fan berfungsi untuk menarik keluar udara di kamar mandi yang mengandung kelembapan dan juga bau.

Terdapat beberapa pilihan exhaust fan yang bisa kamu pilih untuk kamar mandimu, baik dipasang di dinding atau plafon.

Baca juga: Seperti Apa Kamar Mandi yang Sehat? Ini Penjelasannya

Biarkan exhaust fan tetap menyala

Setelah selesai menggunakan kamar mandi, biarkan exhaust fan di dalamnya tetap menyala selama beberapa menit.

Sebab, langsung mematikan exhaust fan tepat setelah mandi atau berendam tidak memberi cukup waktu untuk mengeluarkan semua uap air.

Selalu singkirkan genangan air

 

Genangan air menjadi sumber kelembapan, sehingga tidak boleh dibiarkan ada di kamar mandi.

Baca juga: Cara Mencegah Nyamuk Berkembang Biak di Genangan Air

Jadi, segera singkirkan genangan air untuk membuat kamar mandi kering, sehingga mencegah pertumbuhan jamur dan spora lumut.

Ilustrasi tanaman hias di kamar mandi. Jika Anda tinggal di rumah kontrakan, Anda bisa mendekorasi kamar mandi dengan meletakkan beberapa tanaman hias. SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Ilustrasi tanaman hias di kamar mandi. Jika Anda tinggal di rumah kontrakan, Anda bisa mendekorasi kamar mandi dengan meletakkan beberapa tanaman hias.
Letakkan tanaman pencegah kelembapan

Untuk benar-benar meminimalisir kelembapan di kamar mandi, kamu bisa mengandalkan beberapa tanaman hias yang mampu menyerap kelembapan.

Azalea, pakis Boston, peace lily, lili Paris, hingga tillandsia ada beberapa tanaman yang memiliki kemampuan untuk menyerap kelembapan sekaligus mempercantik ruang di kamar mandi.

Biarkan pintu kamar mandi terbuka

Baca juga: 5 Keuntungan Menggunakan Pintu Kamar Mandi Aluminium

Biarkan pintu kamar mandi terbuka setelah kamu menggunakan kamar mandi. Ini berguna untuk membiarkan kipas exhaust mengalirkan udara ke seluruh ruangan.

Jika hal ini dilakukan, pintu kamar mandi, dinding, lantai, dan plafon atau langit-langit menjadi lebih cepat kering.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com