Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/03/2022, 10:38 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjaga suhu yang nyaman di dalam rumah penting untuk dipikirkan agar penghuninya dapat beraktivitas dengan nyaman.

Jika suhu di dalam rumah terlalu panas, ini bisa membuat penghuninya mudah stres karena kondisi yang tidak nyaman.

Itulah mengapa penting bagimu untuk memastikan ruangan di dalam rumahmu memiliki suhu yang terasa nyaman.

Baca juga: 4 Tips Menjaga Kualitas Udara Dalam Ruangan Saat Suhu Naik

Dilansir dari Beauty Harmony Life, Rabu (9/3/2022), berikut ini adalah beberapa cara menjaga suhu yang nyaman di dalam rumah.

Ilustrasi pendingin ruangan atau AC (air conditioner).SHUTTERSTOCK/KWANGMOOZAA Ilustrasi pendingin ruangan atau AC (air conditioner).
Pasang dan tingkatkan unit AC

Ketika kamu ingin suhu ruangan di dalam rumahmu terasa nyaman, penggunaan AC yang berkualitas adalah salah satu caranya.

Jika sudah memiliki AC, pertimbangkan untuk memperbaruinya dengan model terbaru yang dilengkapi dengan fitur lebih canggih dan modern.

Dengan begitu, otomatis kamu bisa membuat rumahmu memiliki suhu yang nyaman.

Memperbarui unit AC dapat membuatmu lebih mudah untuk tetap menjaga suhu yang nyaman berjalan lancar.

Baca juga: 3 Tanda AC Harus Segera Diperbaiki

Saat memperbarui unit AC, mungkin kamu perlu mengeluarkan lebih banyak uang di muka, tetapi ini dapat menghemat banyak uang dalam tagihan listrik seiring waktu.

Miliki humidifier (pelembap udara)

Jika kamu tinggal di iklim yang sangat kering, atau berada di kondisi dingin, humidifier dapat menjadi tambahan yang bagus untuk rumahmu.

 

Jika penyebab tenggorokan gatal adalah udara kering atau alergi, humidifier atau pelembab udara dapat membantu sebagai cara mengatasi tenggorokan gatal.SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Jika penyebab tenggorokan gatal adalah udara kering atau alergi, humidifier atau pelembab udara dapat membantu sebagai cara mengatasi tenggorokan gatal.
Humidifier menambahkan sedikit kelembapan ke udara, yang dapat membantu menjaga suhu yang lebih merata dan meningkatkan kenyamanan orang-orang di dalam rumah.

Penggunaan humidifier juga dapat membantu menjaga kulit agar tidak terlalu kering.

Baca juga: Ingin Membeli Humidifier? Jangan Lupa Mengukur Ruangan Terlebih Dulu

Ini berarti kulit tidak akan mengalami permasalahan yang dapat membuat seseorang tidak nyaman saat menghabiskan waktu di rumah.

Jaga kebersihan unit AC

Berbagai faktor dapat memengaruhi suhu rumahmu, dan perawatan yang tepat dari unit AC milikmu sangat penting untuk menjaga tingkat kenyamanan.

Selain menghasilkan kualitas udara dingin yang kotor yang mengganggu, dampak paling signifikan dari unit AC yang kotor adalah membutuhkan lebih banyak energi untuk mengedarkan udara.

Udara kotor membutuhkan waktu lebih lama untuk bersirkulasi daripada udara bersih, sehingga cenderung memakan waktu lebih lama untuk mencapai bagian bawah rumahmu.

Baca juga: 5 Alasan Mengapa AC Perlu Dibersihkan

AC yang kotor juga membutuhkan lebih banyak energi untuk bekerja, yang akan menghasilkan tagihan listrik yang lebih tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com