Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Asal, Warna Pot Ternyata Berpengaruh pada Pertumbuhan Tanaman

Kompas.com - 01/03/2022, 09:41 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menanam berbagai jenis tanaman di dalam pot menjadi salah satu cara merawat tanaman di lahan terbatas.

Selain itu, merawat tanaman di dalam pot juga bisa menjadi sebuah elemen dekorasi yang cantik karena pot memiliki banyak model dan warna beragam. 

Baca juga: Letakkan 3 Tanaman Ini untuk Singkirkan Rayap dari Rumah

Namun, selain terkait dengan estetika, apakah warna pot dapat mempengaruhi pertumbuhan tanaman?

Dilansir dari Gardening Know How, Selasa (1/3/2022), ternyata para peneliti telah memikirkan hal ini. Mereka telah bereksperimen dengan wadah berwarna berbeda serta pengaruhnya terhadap pertumbuhan dan kesehatan tanaman. 

Pengaruh warna pot pada tanaman 

Ilustrasi pot terakota, pot tanaman terakota. PEXELS/LUM3N Ilustrasi pot terakota, pot tanaman terakota.
Warna tanaman dalam studi akademis telah terbukti memiliki dampak terukur pada pertumbuhan tanaman.

Warna pot dan tanaman berdampak langsung pada suhu tanah. Variasi suhu pada gilirannya berdampak pada bagaimana tanaman tumbuh.

Baca juga: Kenapa Agas Jamur pada Tanaman Harus Dibasmi?

Para peneliti menemukan bahwa pot tanaman yang berwarna lebih gelap, terutama hitam, lebih memanaskan tanah.

Misalnya, dalam satu penelitian, peneliti menanam kacang semak dalam wadah hitam, putih, dan perak. Suhu tanah dalam wadah yang menghadap matahari paling tinggi berada pada pot hitam dan terendah pada pot putih.

Tanaman yang ditanam dalam wadah hitam memiliki massa akar jauh lebih rendah daripada tanaman dalam pot putih. 

Baca juga: 7 Tanaman Pembawa Keberuntungan ke Dalam Rumah

Para peneliti menemukan bahwa efek pot putih kurang terasa pada tanaman yang mentoleransi panas dengan baik. Untuk itu, sebaiknya memilih wadah putih atau berwarna untuk tanaman yang peka terhadap panas. 

Studi lain menguji lebih banyak pot berwarna yang digunakan untuk menanam tanaman azalea.

Para peneliti menemukan tanaman yang ditanam dalam pot putih tumbuh dengan diameter terbesar dan memiliki berat kering tertinggi. Ini menunjukkan pot putih adalah pilihan baik untuk memaksimalkan pertumbuhan tanaman. 

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Meletakkan Tanaman Hias di Kamar Tidur 

Apakah penting warna pot tanaman?

Ilustrasi pot tanaman, Ilustrasi repotting tanamanFREEPIK Ilustrasi pot tanaman, Ilustrasi repotting tanaman
Meski warna pot memiliki efek berbeda, hal ini penting untuk pembibitan dan petani komersial. Pada pembibitan, petani mencoba memaksimalkan produksi untuk mendapatkan keuntungan. Bahkan keputusan kecil seperti warna pot dapat membuat perbedaan besar. 

Sebagai pemilik kebun rumah, pilihan warna wadah kurang penting. Untuk pertumbuhan maksimal, pilih pot putih atau fiber.

Jika Anda lebih suka pot terakota atau warna lain, tanaman tetap akan tetap tumbuh baik. Pilihan warna lebih terang paling penting untuk tanaman yang peka terhadap panas, terutama jika diletakkan di luar ruangan dalam cuaca panas atau di bawah sinar matahari penuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com