Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Menambahkan Tanaman ke Ruangan

Kompas.com - 04/02/2022, 08:58 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Norfolk island pine: Tanaman ini membutuhkan cahaya tidak langsung atau cahaya langsung yang terang.

Anda membutuhkan sekitar 60-90 sentimeter ruang lantai untuk mengakomodasi tanaman menakjubkan ini. Tempatkan tanaman ini di kedua sisi pintu interior seperti pintu ganda ruang makan atau ruang tamu.  

Baca juga: 9 Tanaman Hias yang Memberi Nuansa Tenang di Kamar Tidur

Dwarf umbrella (Schefflera): Tumbuh setinggi 1,2-1,5 meter dan membutuhkan sekitar empat jam cahaya terang tidak langsung.

Ini adalah pilihan ideal untuk ruangan yang luas, terutama jika dikelompokkan dengan tanaman kerdil yang lebih tinggi. 

Tanaman ideal untuk meja dan keranjang gantung

Ilustrasi tanaman sukulen Echeveria laui (tengah) dengan daun berwarna pink. SHUTTERSTOCK/TETE_ESCAPE Ilustrasi tanaman sukulen Echeveria laui (tengah) dengan daun berwarna pink.
Ada beberapa tanaman yang ideal untuk diletakkan di meja seperti meja kopi, meja makan, meja ujung, nakas, meja prasmanan, dan meja konsol. Beberapa juga layak digantung seperti berikut ini. 

Sukulen: Ini tersedia dalam banyak warna. Gunakan sukulen untuk mengisi kotak berbingkai guna dipajang di rak.

Prayer plant: Daun hijau dengan urat mawar, putih, atau kuning dan bintik-bintik menambahkan semburat warna pada tanaman ini.

Tanaman ini bisa tmbuh dalam cahaya terang, rendah, hingga tidak langsung. Gunakan di atas meja dan tanaman yang lebih tua dalam mengelompokan lantai. 

Baca juga: Cara Memanfaatkan Limbah Dapur untuk Pupuk Organik Cair Tanaman

Anggrek: Anggrek dapat menambahkan warna ke dalam dekorasi apa pun. Tempatkan tanaman anggrek di atas meja yang menerima cahaya sedang.

Tanaman pothos: Tanaman merambat ini tumbuh setinggi sekitar 12 inci. Tanaman ini juga bagus untuk digantung di ruang kerja di rumah atau dapur.

Baby tears: Tempatkan tanaman baby tears dengan cara digantung. Daunnya yang kecil dan bulat mengalir ke bawah batang yang ramping serta menghasilkan bunga-bunga kecil. Gantung tanaman ini di jendela atau meja. 

Baca juga: 10 Sampah Dapur Ini Bisa Menyuburkan Tanaman, Apa Saja?

Pakis: Ada banyak varietas tanaman pakis yang bisa dilettak di atas meja kecil atau keranjang gantung. Kebanyakan pakis tidak membutuhkan sinar matahari langsung. Pakis bisa menambahkan tekstur berbulu dan suasana nostalgia.

English Ivy: Dengan daun beraneka ragam atau hijau tua, English ivy dapat melembutkan sudut-sudut rak, rak buku, lemari, atau highboys yang keras. Tanaman English ivy bisa tumbuh dalam cahaya tidak langsung yang rendah hingga terang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com