Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/01/2022, 18:48 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Dari segi kehigienisan, makanan kaleng terbilang aman karena tertutup dan tersegel sehingga tidak terkontaminasi debu atau kotoran.

Namun, untuk membuka makanan kaleng terbilang sulit dan memerlukan alat pembuka khusus. 

Mengutip Martha Stewart, Rabu (12/1/2022), Founder Purple Kale Kitchenworks, Ronna Welsh, mengatakan ada c

Baca juga: Cara Membuka Makanan Kaleng Tanpa Pembuka Kaleng

Sendok

Ilustrasi kaleng, ilustrasi makanan kaleng.UNSPLASH / Ignat Kushanrev Ilustrasi kaleng, ilustrasi makanan kaleng.

Salah satu cara populer dan aman membuka kaleng makanan adalah menggunakan sendok kokoh seperti yang terbuat dari stainless steel.

Welsh menjelaskan, cara membuka makanan kaleng dengan sendok adalah menempelkan ujung gagang sendok ke bagian atas kaleng, lalu memegang sendok pada bagian dekat lekukan. 

Dengan tekanan kuat, gerakkan sendok secara maju dan mundur lebih dari satu inci.

“Dibutuhkan sedikit keuletan untuk mendorong ujung sendok melalui tutup kaleng, tapi logamnya (kaleng) tipis dan lunak dan pada akhirnya akan bolong,” ujar Welsh.

Setelah ada celah, gerakkan sendok seperti tuas untuk memotong sisa penutup kaleng. Saat melakukan ini, hati-hati dengan tepi kaleng yang bergerigi.

Baca juga: Pisau, Sendok, dan Garpu Berkarat? Ini Penyebab dan Solusinya

Pisau cutter

Ilustrasi kaleng, ilustrasi makanan kaleng.UNSPLASH / Calle Macarone Ilustrasi kaleng, ilustrasi makanan kaleng.

Meski tidak seaman sendok, metode ini terbilang lebih mudah. Caranya, taruh kaleng pada permukaan yang stabil dan pegang dengan kuat, lalu tusuk tutup kaleng dengan pisau cutter. 

Lakukan langkah ini selama beberapa kali di bagian dalam dekat tepian tutup kaleng hingga berhasil membukanya.

Welsh menyarankan menggunakan handuk dapur atau sarung tangan sebagai perlindungan ekstra terhadap kulit.

Baca juga: Hindari 5 Kebiasaan yang Bisa Membuat Pisau Cepat Tumpul

Obeng minus dan palu

Obeng minus atau obeng pipih dapat digunakan untuk memnuka kaleng makanan. Caranya, sama dengan menggunakan sendok.

Namun, setelah ujung obeng menempel pada tutup kaleng, alih-alih menggeseknya secara maju dan mundur, ketuk obeng secara lembut menggunakan palu.

Lakukan langkah ini hingga kaleng makanan memiliki lubang yang cukup untuk mengeluarkan isi makanan. 

“Pastikan perkakas apa pun yang digunakan untuk membuka kaleng dibersihkan dan disanitasi terlebih dulu layaknya peralatan dapur lainnya,” pungkas Welsh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com