Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Masalah Kesehatan yang Sering Menyerang Kucing Sphynx

Kompas.com - 25/12/2021, 17:00 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

Hypertrophic Cardiomyopathy

Hypertrophic Cardiomyopathy adalah kondisi di mana otot jantung menebal secara tidak normal. Bawalah kucing sphynx untuk melakukan check up rutin di dokter hewan agar masalah ini dapat terdeteksi lebih awal.

Ekokardiogram dapat memastikan apakah kucing Sphynx Anda menderita Hypertrophic Cardiomyopathy.

Dokter hewan Anda juga dapat melakukan tes darah, elektrokardiogram, rontgen dada, kateterisasi jantung, atau MRI untuk mendiagnosis kardiomiopati hipertrofik.

Baca juga: Kenali, Ini Penyebab dan Tanda Kecemasan pada Kucing

Hereditary Myopathy

Hereditary Myopathy adalah kondisi melemahnya otot yang disebabkan oleh kecacatan pada saraf. Kondisi ini menyebabkan saraf tidak bisa mengirimkan sinyal ke otot sehingga kucing tidak dapat berjalan.

Perhatikan perilaku kucing, biasanya penyakit ini ditandai dengan kepala kucing yang tidak terangkat sempurna atau kesulitan saat berjalan.

Kucing yang mengalami megaesophagus juga mungkin akan tersedak dan tidak bisa menelan makanan dengan baik. Jika terjadi hal ini, sebaiknya bawa kucing segera ke dokter hewan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com