Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/10/2021, 18:00 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Air purifier merupakan satu dari sekian perangkat elektronik canggih yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas hidup manusia.

Ketika diletakkan di suatu ruangan, air purifier diklaim mampu membersihkan udara di ruangan. Selain membersihkan udara, air purifier rupanya memiliki banyak manfaat kesehatan.

Dilansir dari beberapa sumber, Jumat (22/10/2021), berikut ini tujuh manfaat menggunakan air purifier di rumah untuk kesehatan. 

Baca juga: Apakah Air Purifier Efektif Menghilangkan Debu di Dalam Rumah?

Menurunkan kadar zat kimia berbahaya di ruangan

Polusi dalam ruangan dapat muncul dari gas atau partikel yang berasal dari material serta furnitur rumah. Asbes, lantai, karpet, hingga kayu furnitur ternyata turut berpengaruh pada polusi di dalam rumah.

Mengurangi risiko penularan penyakit

Penggunaan air purifier akan menyaring virus serta bakteri penyebab penyakit di udara. Meski peluang untuk tertular penyakit masih ada, keberadaan air purifier dapat membantu menurunkan risikonya. 

Baca juga: 6 Tanda Rumah Membutuhkan Air Purifier

Menghilangkan bau tak sedap

Manfaat lain dari air purifier adalah mengurangi aroma tak sedap yang ada di dalam ruangan. Air purifier dapat bekerja menyaring bau dan asap rokok yang membekas di sebuah ruangan.

Mengurangi jamur

Ilustrasi air purifier.SHUTTERSTOCK/PARINYA SMITHIJAROENPON Ilustrasi air purifier.
Mengurangi jamur adalah manfaat lainnya yang bisa didapat dari penggunaan air purifier. Hal ini telah dibuktikan pada sebuah tes yang dilakukan Japan Food Research Laboratories. 

Baca juga: Apa Itu Filter HEPA pada Air Purifier dan Manfaatnya?

Menghindari alergi

Beberapa hal sederhana seperti hewan peliharaan dan serbuk sari dapat memicu reaksi alergi. Air purifier bisa digunakan untuk melindungi tubuh seseorang dari pemicu alergi berupa debu dan bulu.

Meredakan gejala asma

Seseorang yang memiliki asma mengalami peradangan pada saluran pernapasan. Polutan seperti bulu hewan peliharaan, serbuk sari, atau tungau debu bisa mengiritasi saluran pernapasan sehingga menyebabkan kesulitan bernapas.

Penggunaan air purifier yang efisien terus menjaga udara sebuah ruangan bebas dari polutan sehingga mengurangi kemungkinan kesulitan bernapas yang disebabkan asma. 

Baca juga: 6 Fitur yang Harus Diperhatikan Saat Membeli Air Purifier

Memelihara kesehatan jantung dan tekanan darah

Memelihara kesehatan jantung dan tekanan darah menjadi manfaat lain dari air purifier yang mungkin tak kamu duga.

Berdasarkan studi dari JAMA Internal Medicine, penggunaan air purifier membantu menurunkan tekanan darah serta risiko penyakit jantung pada lansia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com