Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Mata Anak Kucing Mulai Terbuka? Ini Hal yang Harus Diperhatikan

Kompas.com - Diperbarui 08/05/2023, 17:20 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Daily Paws

JAKARTA, KOMPAS.com - Sama dengan bayi manusia, anak kucing yang baru terlahir juga belum memiliki pengelihatan sempurna dan kondisinya masih tidak berdaya.

Seperti diketahui, enam minggu pertama adalah fase spenting dalam kehidupan anak kucing. Fase ini sangat menentukan kesehatan, pertumbuhan dan perkembangannya, serta kepribadiannya ke depan.

Baca juga: Kapan Anak Kucing Dinyatakan Sudah Dewasa?

Apabila Anda belum pernah melihat anak kucing yang baru lahir, mungkin bakal terkejut saat melihat betapa berbedanya anak kucing yang baru lahir dengan kucing dewasa.

Ilustrasi anak kucing.Freepik/jcomp Ilustrasi anak kucing.

Umumnya, anak kucing yang baru lahir mempunyai telinga yang terlipat ke kepalanya dan kelopak mata yang tertutup rapat. Bahkan, Anda tidak bisa melihat mata anak kucing sama sekali. Lantas, kapan mata anak kucing terbuka?

Dikutip dari Daily Paws, Kamis, tidak butuh waktu lama bagi anak kucing yang sehat untuk mulai membuka matanya.

Sebagian besar anak kucing mulai membuka matanya pada usia tujuh hingga 10 hari dan pada usia dua minggu, kedua matanya akan melebar sepenuhnya.

Namun, hal ini tidak berlaku untuk semua anak kucing karena setiap anak kucing memiliki perbedaan. Jadi, beberapa anak kucing membuka mata sedikit lebih lambat dari anak kucing lainnya. 

Baca juga: 4 Cara Memisahkan Anak Kucing dari Induknya untuk Diadopsi

Begitu juga, beberapa anak kucing mungkin membuka satu mata sebelum yang lain dan sebaliknya.

Namun, pastinya, semua anak kucing memiliki mata biru ketika baru lahir. Akan tetapi, warna mata ini hanya bertahan minimal selama delapan minggu. 

Hal yang harus dihindari

Ilustrasi anak kucing bersama induknya.SHUTTERSTOCK/MVOLODYMYR Ilustrasi anak kucing bersama induknya.

Selama proses kelahiran, anak kucing harus dalam pengasuhan ketat selain mendapat nutrisi penting. Hal ini tak lain demi menjaga kesehatan fisik, terutama matanya. 

Usahakan anak kucing berada di ruangan gelap dan jauh dari cahaya terang yang berpotensi merusak matanya yang sedang berkembang. 

Baca juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Baru Merawat Anak Kucing

Hal paling penting adalah jangan pernah mencoba memaksa mata anak kucing terbuka sebelum mereka siap.

Bersabarlah dan biarkan tiba waktunya anak kucing membuka matanya sendiri. Selain itu, penting juga menjaga anak kucing tetap bersih dan sehat.

Ilustrasi anak kucing.iStockphoto/FamVeld Ilustrasi anak kucing.

Jika anak kucing terlahir tanpa induknya alias yatim piatu, berikan susu formula khusus anak kucing. 

Baca juga: Cara Melatih Anak Kucing Membuang Kotoran Memakai Kotak Pasir

Hal yang harus diperhatikan

Mata anak kucing dapat mengembangkan kerak kusut yang mencegahnya terbuka. Hal ini dapat disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus.

Hal ini juga menjadi alasan lain untuk menjaga anak kucing tetap berada di tempat bersih dan gelap. Jika mata anak kucing mengeras, Anda bisa memberikan perawatan. 

Baca juga: 6 Penyebab Anak Kucing Tidak Mau Makan

Carlene Strandell, Direktur dan Pendiri Smitten with Kittens, lembaga penyelamatan anak kucing nirlaba yang beroperasi di Tallahassee, Florida, Amerika Serikat, mengatakan ketika mata anak kucing berkerak, Anda dapat membersihkannya dengan bola kapas yang dibasahi dengan air hangat. 

Kompres hangat dan basahi area mata guna melembutkan dan menyeka kerak dengan lembut. Namun, pastikan tidak pernah menggunakan sabun. 

Jika mata anak kucing tidak membaik, bawa ke dokter hewan, kata Strandell.

Tak hanya itu, awasi anak kucing yang lainnya. Pasalnya, bila satu anak kucing memiliki mata yang kusam atau sakit, anak kucing lainnya lain bisa tertular.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Kotoran Kucing di Halaman Rumah

Karena itu, ganti tempat tidur anak kucing sesering mungkin untuk membantu meminimalkan penularan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Pets & Garden
Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Pets & Garden
7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

Housing
6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com