Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mendekorasi dan Menyempurnakan Tema Kamar Tidur

Kompas.com - 13/07/2021, 13:45 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar tidur menjadi salah satu ruangan di rumah yang kerap didesain atau didekorasi. Mendekorasi kamar tidur menjadi hal menyenangkan. Mulai dari, memilih tema, warna cat, hingga pemilihan furnitur.

Namun, ketika datang ke segala jenis desain dan gaya interior, langkah pertama untuk memulainya adalah mengikuti suasana hati. Hal ini bakal membantu menyempurnakan selera yang diinginkan. 

Baca juga: 8 Tips Feng Shui Kamar Tidur untuk Kesuksesan Karier dan Keuangan

Untuk itu, cari tahu persis apa yang Anda suka sebelum mulai mendekorasi kamar tidur dan berbelanja perlengkapan baru. Setelah itu, mencari tema atau gaya kamar tidur dan kiat-kiat mendekorasinya. 

Melansir dari laman Real Estate, Selasa (13/7/2021), sejumlah ahli desainer interior membagikan cara mendekorasi dan menyempurnakan tema kamar tidur

Baca juga: 9 Cara Mendekorasi Kamar Tidur agar Cantik dan Nyaman 

Tema kamar tidur mewah

Tema mewah terasa dan terlihat dekaden. Keunggulannya adalah memiliki kain serba mewah dan berat seperti seprai, selimut, bedcover, dan tirai. Pikirkan memilih material kain beludru, bulu, sutra, dan apa pun yang secara visual menunjukkan kemewahan.

“Anda tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk menciptakan tampilan ini meski disengaja dan terkesan mahal,” kata Yvonne Stinson, General Manager of Product for Snooze. 

Baca juga: 7 Kesalahan Desain yang Bisa Merusak Interior Kamar Tidur

Yvonne mengatakan beberapa bagian penting dan aksesori dalam sentuhan akhir yang tepat serta kain sentuhan mewah dapat memicu tema ini untuk memancarkan pesonanya.

Tema mewah cenderung bekerja lebih baik pada ruang yang lebih besar karena potongan dan aksesori umumnya lebih besar serta dilengkapi fitur mewah seperti lampu. 

Baca juga: 4 Hal yang Bisa Membuat Seseorang Merasa Cemas di Kamar Tidur 

Tema kamar tidur kontemporer

Tema modern biasanya memiliki tampilan yang tertata dan sederhana. Kamar tidur kontemporer atau modern membuang detail hiasan dan kemewahan. Tema ini menyukai sesuatu yang sederhana, tetapi penuh gaya.

Ketika datang ke furnitur, tema kontemporer cukup serbaguna serta cocok dengan sebagian besar gaya dan potongan yang ada. 

Baca juga: 8 Benda yang Harus Disingkirkan dari Kamar Tidur Menurut Ahli

“Meski gaya kontemporer bisa tampak sangat mainstream, jangan takut memadukan satu atau dua karya khas untuk menambah kepribadian dan kehangatan. Percikan warna pada linen, selimut, dan bantal dapat membedakan tampilan ini," ucap Yvonne.

Cara mudah menciptakan tema ini adalah menggunakan kayu minimal yang terinspirasi dari gaya Skandinavia karena tampilan ini selalu populer. 

Baca juga: 5 Trik Mudah Bikin Kamar Tidur Lebih Terang 

Tema kamar tidur alami

Tema kamar tidur yang terinspirasi dari alam ini sangat populer. Dikemas dengan bahan mentah dan tekstur, tampilan ini membawa sisi alam ke dalam ruangan. 

“Kayu alami benar-benar yang terbaik ketika kayu memiliki kualitas lebih unggul dan diselesaikan dengan standar tinggi, terutama pada lemari dan bingkai tempat tidur kayu dengan definisi sederhana,” jelas Yvonne. 

Baca juga: 5 Hal yang Dapat Membuat Kamar Tidur Menjadi Nyaman dan Estetik

Danielle Frazzetto, Direktur Konten yang bekerja dengan Snooze, menambahkan bahwa tema ini adalah pilihan yang baik untuk mereka yang mencoba menghangatkan ruangan. 

Sementara, untuk palet warna, cenderung ke cokelat dan hijau yang bersahaja. Palet ini dapat bekerja baik dengan palet netral, tetapi terinspirasi dari alam seperti warna pasir dan batu. 

Baca juga: 5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur yang Sering Terjadi 

Tema kamar tidur klasik

Tema satu ini dikenal abadi dengan tampilan yang nyaman dan sederhana, tetapi dengan sentuhan elegan. Tema kamar tidur klasik tidak akan benar-benar ketinggalan zaman. 

“Pikirkan potongan furnitur tradisional. Biasanya, dengan nada halus dan canggih yang cocok di ruang yang cukup netral,” jelas Danielle. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com