Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/05/2021, 10:30 WIB
Lolita Valda Claudia,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

 

Apa saja tugas anjing polisi?

Paspampres melakukan sterilisasi dengan anjing pelacak sebelum acara  pelantikan presiden dan wakil presiden di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2019)GARRY LOTULUNG Paspampres melakukan sterilisasi dengan anjing pelacak sebelum acara pelantikan presiden dan wakil presiden di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2019)

Ada sejumlah tugas yang diemban oleh para anjing polisi dalam membantu kepolisian. Berikut daftar tugas anjing polisi:

Mengendus Narkoba

Anjing memiliki 225 juta reseptor aroma dibandingkan dengan manusia yang hanya 5 juta, jadi tidak mengherankan jika anjing yang kompeten ini membantu mengendus obat-obatan dan zat terlarang lainnya.

Anjing polisi dapat membantu mengidentifikasi dan melacak zat tertentu melalui indra bau.

Deteksi Bahan Peledak

anjing polisi juga dapat dilatih untuk mendeteksi bom atau bahan peledak. Anjing polisi juga dapat mengakses area yang sulit dijangkau.

Baca juga: 5 Ras Anjing yang Sering Membantu Tugas Kepolisian

Jenis Barang Selundupan Lainnya

Anjing yang terlatih juga dapat mengendus jenis barang selundupan lainnya termasuk hewan eksotis, makanan, senjata, dan banyak lagi. Tak hanya dengan polisi, anjing juga bisa bekerja sama membantu pekerjaan petugas petugas bea cukai.

Pencari dan Penyelamat

Anjing pencari dan penyelamat (juga disebut anjing SAR) dilatih untuk melacak orang yang hilang setelah bencana alam, di hutan belantara, atau lainnya.

Patroli

Anjing polisi juga dapat dilatih untuk memantau dan melindungi area tertentu. Selain itu, patro ini juga bertujuan untuk melindungi pawangnya atau menangkap tersangka dengan isyarat verbal atau non-verbal.

Baca juga: 7 Fakta Menakjubkan Anjing Siberian Husky, Si Serigala yang Ramah

Sifat yang dimiliki anjing polisi

Meskipun sulit untuk menggeneralisasi ciri dan sifat pada anjing polisi karena mereka memiliki peran yang berbeda-beda.

Namun, ada sifat dan ciri tertentu yang dijadikan pertimbangan apakah anjing tersebut cocok untuk membantu polisi? Berikut penjelasannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com