Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/11/2020, 19:50 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu cara penting dalam perawatan ikan cupang adalah memberikannya makan secara rutin, setidaknya dua kali sehari pada siang dan malam.

Namun, untuk bisa memaksimalkan pertumbuhan yang baik bagi ikan cupang, kamu harus memberikan pakan atau makanan terbaik yang kaya akan gizi untuk mereka.

Biasanya jentik nyamuk menjadi pilihan yang baik dan umum digunakan sebagai pakan ikan cupang, tapi ini bukanlah satu-satunya makanan bagi ikan cupang.

Baca juga: Jenis-jenis Ikan Cupang yang Perlu Diketahui Sebelum Mengoleksi

Bagi kamu yang masih bingung dengan pakan ikan cupang selain jentik nyamuk, berikut ini 6 pilihan lain untuk makanan ikan cupang, yang dikutip dari beberapa sumber, Sabtu, (21/11/2020).

1. Udang

Bukan encu ataupun jentik nyamuk, makanan yang dipercaya terbaik untuk pertumbuhan dan kecantikan tubuh dan sirip ikan cupang adalah udang.

Lazuardi Betta Concept, yang merupakan breeder atau pembiak ikan cupang di Indonesia menyebutkan bahwa udang bisa membuat pertumbuhan warna dan sirip cupang jadi lebih baik dan cepat.

Untuk menjadikan udang sebagai pakan cupang adalah dengan memotonganya jadi sekecil mungkin. Sebelum memotong pastikan kulit udang tidak ada sama sekali.

Baca juga: Tak Harus Cupang, 5 Ikan Hias Cantik Ini Juga Cocok Dipelihara

2. Cacing darah

Cacing darah alias bloodworm adalah salah satu pakan ikan cupang yang bisa jadi pilihan yang dipercaya kaya akan gizi bagi ikan cupang.

Cacing darah dipercaya baik untuk menghasilkan warna yang lebih cantik pada ikan cupang hias. Meskipun bergizi, protein dari cacing darah dikatakan tak setinggi jenis-jenis makanan ikan cupang lainnya.

3. Cacing beku

Bagi kamu yang tak ingin repot-repot soal pakan ikan cupang, cacing beku bisa jadi pilihan. Cacing beku banyak dijual dalam bentuk kemasan di pedagang ikan maupun toko online.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com