Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Ide Menciptakan Ruang Meditasi di Rumah

Ruang meditasi adalah tempat perlindungan untuk Anda menikmati keheningan dan ketenangan mendalam. Perbedaan penting adalah ruang meditasi memungkinkan Anda hanya berada di tempat itu, bukan di area lain.  

Menghabiskan waktu di ruang meditasi memiliki manfaat besar bagi kesejahteraan mental dan menumbuhkan kesadaran. 

Ketika sisa hari Anda didominasi kebisingan dan kegelisahan, tidak bisa hanya berdiam diri di ruang yang sama.

Namun, tempat-tempat yang berhubungan dengan energi dan aktivitas harus benar-benar terpisah dari ruang meditasi sehingga Anda dapat menikmati latihan kesadaran dalam kedamaian. 

Dikutip Rhythm of the Home, Minggu (23/4/2023), berikut beberapa ide menciptakan ruang meditasi di rumah.  

Karena kebanyakan orang tidak memiliki cukup ruang untuk ruang meditasi, setidaknya dapat mengubah sudut kecil ruangan menjadi oasis perhatian. 

Jika Anda setidaknya bisa duduk dengan nyaman dan melakukan peregangan, itu sudah lebih dari cukup. Inilah sebabnya mengapa perlu belajar memanfaatkan ruang sudut yang dapat dengan mudah diubah menjadi area yang tenang.

Apartemen yang lebih kecil, khususnya, bisa mendapatkan keuntungan dari ruang meditasi yang disediakan di sudut-sudut dalam ruangan.

Cahaya matahari alami

Setelah memutuskan sudut ruangan untuk tempat meditasi, ide menciptakan ruang meditasi di rumah adalah memastikan area tersebut dekat dengan jendela untuk memungkinkan cahaya alami masuk. 

Sangat disarankan memilih tempat yang menyinari Anda selama sesi bermeditasi. Peningkatan produksi vitamin D tidak hanya menyehatkan bagi tubuh, tetapi juga membantu suasana hati dan membuat Anda merasa lebih bersemangat.

Dengan pemandangan alam yang indah, Anda juga bisa mengamati elemen-elemen, seperti awan, sesuatu yang juga bisa membantu lebih bersemangat dalam bermeditasi. 

Tidak berantakan sepanjang jalan

Tidak ada yang lebih mengganggu pikiran daripada ruang yang berantakan. Ini adalah langkah penting dalam menciptakan ruang meditasi pribadi. 

Bersihkan seluruh ruangan dan membuat tempat khusus yang bebas kekacauan. Simpan barang "ekstra" dalam jumlah yang minimal.

Bahkan seluruh ruangan harus mengikuti dan hanya berisi benda-benda penting. Beberapa benda dasar yang harus dosimpan adalah matras yoga, meja kecil, juga bantal meditasi yang kokoh.

Tetaplah berpegang teguh pada benda-benda penting yang dapat membantu Anda mencapai tujuan meditasi. 

Tidak ada keharusan memilih warna tertentu, tetapi ada beberapa warna tertentu yang dapat menambah ketenangan di ruang meditasi seperti berikut. 

  • Biru

Ini adalah salat satu pilihan warna terbaik. Biru secara tradisional diasosiasikan dengan ketenangan dan ketentraman.

Namun, berhati-hatilah dengan warna biru tertentu. Warna biru yang terlalu gelap dapat memberikan efek tidak diharapkan dan membuat sedih. Pilihlah warna biru yang lebih terang dan hangat untuk menghindari perasaan tertekan. 

  • Kuning

Kuning digunakan untuk menciptakan ruang meditasi dengan oasis yang tenang terasa lebih menarik dan penuh energi.

Mengecat seluruh dinding dengan warna kuning cerah bisa sedikit mengganggu untuk ruanga meditasi. Solusinya, menjadikannya warna aksen. Beberapa detail kuning dapat menambah kekayaan sudut meditasi.

  • Hijau

Karena meditasi sangat bergantung pada elemen alam, Anda juga bisa memilih beberapa elemen hijau yang hidup untuk dimasukkan ke ruang meditasi.

Dengan menambahkan banyak tanaman hijau, Anda bisa menciptakan efek menenangkan tanpa mengorbankan tingkat energi di tempat tersebut.

Hijau direkomendasikan untuk setiap sudut meditasi karena membangkitkan relaksasi dan mendorong bersantai. 

  • Warna netral

Warna netral sangat disarankan bagi mereka yang perlu berbagi ruangan atau tidak dapat mengubah warna dinding.

Anda bisa memanfaatkan sifat serbaguna dari nada warna netral karena bisa diberi aksen warna favorit Anda untuk meningkatkan suasana ruang meditasi.  

Penggunaan minyak esensial memiliki efek besar pada pikiran dan tubuh. Menyalakan aromaterapi dapat membuat Anda rileks dan melupakan kekhawatiran.

Sangat mudah menikmati manfaat terapi ketika Anda bermeditasi. Jika ruang yang tersedia terbatas atau ingin menjaga agar tidak berantakan, diffuser aromaterapi yang berkualitas sudah cukup.

Pilih model bambu ini yang berfungsi baik sekaligus terlihat bergaya.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/04/23/085500176/5-ide-menciptakan-ruang-meditasi-di-rumah

Terkini Lainnya

7 Barang yang Harus Dibuang Segera Tanpa Menyesel Kemudian Hari

7 Barang yang Harus Dibuang Segera Tanpa Menyesel Kemudian Hari

Housing
6 Cara Menghilangkan Lumut dari Atap Rumah, Dijamin Enggak Tumbuh Lagi

6 Cara Menghilangkan Lumut dari Atap Rumah, Dijamin Enggak Tumbuh Lagi

Housing
Rumah Modular Dianggap Lebih Ramah Lingkungan, Mengapa?

Rumah Modular Dianggap Lebih Ramah Lingkungan, Mengapa?

Housing
7 Alasan Rumah Selalu Terlihat Berantakan

7 Alasan Rumah Selalu Terlihat Berantakan

Housing
Cara Membersihkan Furnitur Beludru agar Terlihat Cantik

Cara Membersihkan Furnitur Beludru agar Terlihat Cantik

Home Appliances
3 Cara Membersihkan Noda Oli di Halaman Rumah

3 Cara Membersihkan Noda Oli di Halaman Rumah

Housing
7 Bunga Putih yang Dapat Mempercantik Taman

7 Bunga Putih yang Dapat Mempercantik Taman

Pets & Garden
Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Scabies

Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Scabies

Pets & Garden
5 Cara Membasmi Semut Api dari Rumah

5 Cara Membasmi Semut Api dari Rumah

Housing
4 Cara Membersihkan Tapak Setrika dengan Bahan Alami

4 Cara Membersihkan Tapak Setrika dengan Bahan Alami

Home Appliances
5 Cara Membersihkan Dinding Putih agar Kembali Berkilau

5 Cara Membersihkan Dinding Putih agar Kembali Berkilau

Decor
Mudah, Begini Cara Membersihkan Jendela Kayu

Mudah, Begini Cara Membersihkan Jendela Kayu

Do it your self
6 Cara Merawat Cobek agar Bebas Bau dan Tahan Lama

6 Cara Merawat Cobek agar Bebas Bau dan Tahan Lama

Do it your self
5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

5 Barang yang Harus Disingkirkan dari Dapur agar Terlihat Minimalis

Housing
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke