Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Membersihkan Tanaman Dalam Ruangan dari Debu dan Hama

Namun, tanaman hias juga perlu dibersihkan, khususnya tanaman dalam ruangan. Pasalnya, sama dengan dekorasi lainnya, tanaman dalam ruangan juga bisa berdebu dan kotor. 

Debu pada daun tanaman dapat menghalangi sinar matahari dan daun yang mati dapat membuat semua tanaman terlihat tidak terawat. 

Membersihkan tanaman hias yang berdebu tidak hanya membuatnya bersih, tetapi juga menghindarinya dari hama atau masalah lain yang dialami tanaman. Untuk itu, setiap kali membersihkan rumah, berikan juga perhatian ekstra pada tanaman hias. 

Dilansir dari Better Homes and Gardens, Minggu (13/3/2022), berikut cara membersihkan tanaman dalam ruangan dari debu dan hama. 

Salah satu cara terbaik membersihkan banyak tanaman hias tropis adalah menyemprotkan air dengan lembut. Pindahkan tanaman hias yang lebih kecil seperti pothos atau pilea ke dalam bak cuci.

Kemudian, tempatkan tanaman yang lebih besar di kamar mandi dan bilas dengan air hangat untuk menyingkirkan hamas serta debu. 

Jaga tekanan air tetap rendah dan jangan gunakan air panas atau dingin karena suhu ekstrem dapat merusak daun tanaman.

Selama bulan-bulan hangat, pindahkan tanaman hias ke luar ruangan ke tempat teduh dan menyemprotkannya dengan lembut menggunakan selang.

Untuk membersihkan tanaman hias kecil yang lebih halus seperti pakis, pilihan lain adalah merendam daun dalam seember air hangat.

Pertama, bersihkan tanaman dan tanahnya dengan jari-jari Anda, kemudian celupkan daun tanaman ke dalam air dan mengayunkannya sedikit. 

Untuk tanaman hias yang lebih besar dengan daun besar dan halus seperti bunga lili perdamaian dan fiddle leaf figs, bersihkan dengan kain lembap yang lembut daripada membawanya ke kamar mandi.

Topang setiap daun dari bawah dengan satu tangan untuk menghindari kerusakan yang tidak disengaja saat mengusapkan kain di atasnya dengan tangan yang lain.

Sementara itu, untuk tanaman berdaun berbulu halus seperti violet Afrika atau tanaman panda, cara terbaik adalah menghindari daunnya basah. 

Sikat perlahan dari pangkal setiap daun ke ujung untuk menghilangkan debu, bulu halus, serta kotoran lainnya.

Jangan gunakan minyak atau obat penggosok untuk membuat daun tanaman bersinar karena ini dapat menyumbat pori-pori sehingga mengganggu kemampuan tanaman bernapas. 

Singkirkan daun tanaman mati 

Singkirkan daun tanaman hias yang mati atau menguning secara teratur. Jika ada daun tanaman yang sulit disingkirkan, jangan memaksa melepasnya karena Anda bisa mematahkan batangnya, bahkan mencabut semua tanaman.

Sebagai gantinya, gunakan gunting bunga untuk memotong daun sedekat mungkin dengan batangnya. Untuk tanaman hias yang sedang mekar, jaga agar taman dalam ruangan terlihat rapi dengan memotong bunga serta tangkai bunga yang layu. 

Selain itu, menghilangkan bunga yang sudah tua sering kali mendorong munculnya bunga baru. Bersihkan juga kelopak dan daun yang jatuh di permukaan tanah untuk mencegah jamur, penyakit, atau hama seperti agas jamur.

Langkah lebih jauh, Anda bisa merepotting tanaman hias ke dalam wadah lebih besar dengan campuran pot segar jika sudah lama tidak mengganti tanah tanaman. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/03/13/075500176/cara-membersihkan-tanaman-dalam-ruangan-dari-debu-dan-hama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke