Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Presiden, Junta Militer Niger Giliran Tangkap Para Menteri

Kompas.com - 31/07/2023, 21:29 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

NIAMEY, KOMPAS.com - Empat menteri di Niger, seorang mantan menteri, dan ketua partai presiden terguling Mohamed Bazoum telah ditangkap oleh junta yang mengambil alih kekuasaan pada 26 Juli.

"Setelah presiden ditahan minggu lalu, para pemberontak melakukan serangan lagi dan melakukan lebih banyak penangkapan," kata Partai Niger untuk Demokrasi dan Sosialisme (PNDS) dalam sebuah pernyataan kepada AFP, Senin (31/7/2023).

Disebutkan, pada Senin pagi, Menteri Perminyakan Niger Mahamane Sani Mahamadou dan Menteri Pertambangan Niger Ousseini Hadizatou ditangkap.

Baca juga: Kudeta Niger: Giliran Jerman Hentikan Bantuan Keuangan dan Kerja Sama Pembangunan

"Kepala komite eksekutif nasional PNDS, Fourmakoye Gado, juga ditangkap," ungkap mereka.

Junta militer Niger sebelumnya telah menangkap Menteri Dalam Negeri Niger Hama Amadou Souley, Menteri Transportasi Niger Oumarou Malam Alma, dan Kalla Moutari, seorang anggota parlemen dan mantan menteri pertahanan.

Partai tersebut pun menyerukan pembebasan mereka segera.

PNDS mengatakan bahwa Niger berisiko menjadi rezim diktator dan totaliter.

Sebuah sumber yang dekat dengan kepresidenan mengatakan bahwa menteri pendidikan kejuruan, Kassoum Moctar, juga telah ditangkap.

Penangkapan tersebut bertepatan dengan pernyataan junta yang mengharuskan semua mantan menteri dan kepala lembaga untuk mengembalikan mobil kantor mereka pada siang hari.

Presiden NIger Bazoum digulingkan pada Rabu lalu oleh anggota pasukan pengawal presiden, yang kepalanya, Abdourahamane Tiani, telah mendeklarasikan dirinya sebagai pemimpin baru negara itu.

Klaimnya tidak diakui secara internasional dan blok regional Afrika Barat ECOWAS telah memperingatkan kemungkinan intervensi militer jika pemberontak gagal menyerahkan kembali kekuasaan pada Minggu (6/8/2023).

Sekutu-sekutu Barat Niger juga telah menangguhkan bantuan ke negara itu atau mengancam akan melakukannya.

Baca juga: Pemimpin Afrika Barat Beri Waktu Sepekan Junta Militer Niger untuk Serahkan Kekuasaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kecelakaan Kapal di Afghanistan, 20 Orang Termasuk Anak-anak Tenggelam

Kecelakaan Kapal di Afghanistan, 20 Orang Termasuk Anak-anak Tenggelam

Global
Agar Tak Ada Lagi Anak Korban Perang, Save The Children Serukan Gencatan Senjata di Gaza

Agar Tak Ada Lagi Anak Korban Perang, Save The Children Serukan Gencatan Senjata di Gaza

Global
Rangkuman Hari Ke-828 Serangan Rusia ke Ukraina: AS-Jerman Beri Izin Ukraina Serang Wilayah Rusia Pakai Senjata Mereka | China Tak Memihak

Rangkuman Hari Ke-828 Serangan Rusia ke Ukraina: AS-Jerman Beri Izin Ukraina Serang Wilayah Rusia Pakai Senjata Mereka | China Tak Memihak

Global
Marian, Ibu dari Michelle Obama, Meninggal di Usia 86

Marian, Ibu dari Michelle Obama, Meninggal di Usia 86

Global
Gelombang Panas di India Tewaskan 33 orang, Termasuk Para Petugas Pemilu

Gelombang Panas di India Tewaskan 33 orang, Termasuk Para Petugas Pemilu

Global
Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Global
Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Global
Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Global
Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Global
[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

Global
Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Global
Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Global
Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Global
75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com