Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemimpin Belarus Tak Ragu Pakai Senjata Nuklir Rusia untuk Usir Agresi

Kompas.com - 14/06/2023, 20:15 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber

MOSKWA, KOMPAS.com - Presiden Belarus Alexander Lukashenko menyatakan Selasa (13/6/2023) bahwa negaranya telah menerima beberapa senjata nuklir taktis Rusia.

Dia menegaskan tidak akan ragu untuk memerintahkan penggunaannya jika Belarus menghadapi tindakan agresi.

Komentar Lukashenko bertentangan dengan pernyataan sebelumnya oleh Presiden Rusia Vladimir Putin, yang mengatakan senjata nuklir Rusia akan dikerahkan ke Belarus bulan depan dan menekankan bahwa mereka akan tetap berada di bawah kendali eksklusif Moskwa.

Baca juga: Atlet Taekwondo Rusia dan Belarus Boleh Tanding di Kejuaraan Dunia

Dilansir dari Associated Press, awal tahun ini, Putin mengumumkan rencana pengerahan senjata nuklir jarak pendek ke tetangga dan sekutunya, Belarus, dalam langkah yang secara luas dilihat sebagai peringatan bagi Barat karena meningkatkan dukungan militer untuk Ukraina.

Selama pertemuannya pekan dengan Lukashenko, Putin mengatakan pekerjaan pembangunan fasilitas senjata akan selesai pada 7-8 Juli, dan mereka akan segera dipindahkan ke wilayah Belarus setelah itu.

Lukashenko mengatakan bahwa semuanya sudah siap untuk penyebaran senjata nuklir Rusia.

Dia menambahkan bahwa hanya perlu beberapa hari untuk mendapatkan apa yang diminta.

Ditanya oleh pembawa acara TV pemerintah Rusia apakah Belarus telah menerima beberapa senjata, Lukashenko menjawab dengan malu-malu: "Tidak semuanya, sedikit demi sedikit."

“Kami mendapatkan rudal dan bom dari Rusia,” katanya.

Dia menambahkan bahwa senjata nuklir Rusia yang akan dikerahkan ke Belarus tiga kali lebih kuat daripada bom atom AS yang dijatuhkan di kota Hiroshima dan Nagasaki Jepang pada tahun 1945.

Baca juga: Rusia Disebut Ingin Ubah Ukraina Seperti Belarus

“Tuhan melarang saya harus membuat keputusan untuk menggunakan senjata-senjata itu hari ini, tetapi tidak akan ada keraguan jika kita menghadapi agresi,” kata Lukashenko, yang dikenal dengan pernyataannya yang menggertak.

Berbicara Selasa malam dalam sambutan yang disiarkan oleh TV pemerintah Rusia, dia mengklarifikasi bahwa dia akan berkonsultasi dengan Putin sebelum menggunakan senjata apa pun.

"Dengar, jika perang dimulai, apakah menurutmu aku akan melihat-lihat?" karanya.

Baca juga: Rangkuman Hari ke-240 Serangan Rusia ke Ukraina, Pengerahan 70.000 Tentara Belarus, Ancaman ke Bendungan di Kherson

“Saya mengangkat telepon, dan di mana pun dia berada, dia mengangkatnya,” kata Lukashenko mengacu pada Putin.

“Jika dia menelepon, saya mengangkatnya kapan saja. Tidak ada masalah sama sekali untuk mengoordinasikan peluncuran serangan.”

Lukashenko menekankan bahwa dialah yang meminta Putin untuk menyebarkan senjata nuklir Rusia ke Belarus. Dia berpendapat bahwa langkah itu diperlukan untuk mencegah potensi agresi.

Baca juga: Aktivis HAM Belarus Ales Bialiatski Menerima Nobel Perdamaian 2022, Ini Profilnya

“Saya yakin tidak ada yang mau melawan negara yang memiliki senjata itu,” kata Lukashenko. “Itu adalah senjata pencegahan.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah Sejak 1945

Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah Sejak 1945

Global
Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Global
Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Global
Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Global
Lebih dari 2.000 Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Ditangkap di Kampus-kampus AS

Lebih dari 2.000 Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Ditangkap di Kampus-kampus AS

Global
Pelapor Kasus Pelanggaran Boeing 737 Meninggal Mendadak

Pelapor Kasus Pelanggaran Boeing 737 Meninggal Mendadak

Global
[POPULER GLOBAL] Ratusan Ribu Ikan di Vietnam Mati Kekurangan Air | Hamas Minta Gencatan Senjata Permanen

[POPULER GLOBAL] Ratusan Ribu Ikan di Vietnam Mati Kekurangan Air | Hamas Minta Gencatan Senjata Permanen

Global
Polisi Tangkapi Para Demonstran Pro-Palestina di UCLA

Polisi Tangkapi Para Demonstran Pro-Palestina di UCLA

Global
Gelombang Panas Akibatkan Kematian Massal Ikan di Vietnam

Gelombang Panas Akibatkan Kematian Massal Ikan di Vietnam

Global
Kolombia Putuskan Hubungan dengan Israel Terkait Genosida Palestina

Kolombia Putuskan Hubungan dengan Israel Terkait Genosida Palestina

Global
Tol di China Tenggara Ambruk, 48 Orang Tewas

Tol di China Tenggara Ambruk, 48 Orang Tewas

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com