Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER GLOBAL] Sopir Truk di AS Terima Rp15 Juta per Pekan | Rusia Belum Luncurkan Rudal Kinzhal

Kompas.com - 18/05/2023, 05:48 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KOMPAS.com – Berita tentang kisah seorang sopir truk di AS yang memenangkan jackpot dalam permainan Oregon Lottery’s Win for Life sehingga berhak atas uang hampir Rp15 juta per pekan memuncaki daftar Populer Global kali ini.

Di bawahnya, ada berita tentang Rusia yang membantah pertahanan udara Ukraina telah menjatuhkan enam rudal hipersonik Kinzhal dalam semalam.

Berita di kanal Global Kompas.com yang paling banyak dibaca selanjutnya, yakni memuat esai berjudul “Mendayung di antara China dan Amerika” karya Jannus TH Siahaan, Doktor Sosiologi dari Universita Padjadjaran.

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Konser Coldplay Jadi Pertaruhan bagi Indonesia | Belarus Siaga Tinggi

Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman daftar Populer Global edisi Rabu (17/5/2023) hingga Kamis (18/5/2023) pagi yang dapat Anda simak:

1. Sopir Truk Ini Menangkan Jackpot Spesial, Akan Dibayar Hampir Rp 15 Juta Setiap Minggu Seumur Hidup

Seorang sopir truk dari Oregon, Robin Riedel, memilih tiket emas dan menjalani sisa hidupnya dengan keberuntungan karena dia akan menerima gaji besar setiap minggu.

Pada tanggal 8 Mei, Riedel memenangkan jackpot dalam permainan Oregon Lottery's Win for Life, yang membuatnya memenuhi syarat untuk pembayaran mingguan sebesar 1.000 dollar AS atau sekitar hampir Rp 15 juta seumur hidup.

Setelah kemenangan besar itu, Riedel berencana dalam dua hingga tiga tahun lagi bisa pensiun.

Baca selengkapnya di sini

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Hasil Pemilu Thailand | Ukraina Rebut 10 Lebih Pos Rusia

2. Moskwa Bantah Ukraina Tembak Jatuh 6 Rudal Hipersonik Rusia

Rusia pada Selasa (16/5/2023) membantah pertahanan udara Ukraina menjatuhkan enam rudal hipersonik Kinzhal dalam semalam.

"Rusia belum meluncurkan Kinzhal sebanyak yang dikatakan (Ukraina) telah ditembak jatuh", kata Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu kepada kantor berita negara RIA Novosti.

Sebelumnya pada hari itu, Ukraina mengatakan telah menembak jatuh enam rudal hipersonik, senjata utama Rusia untuk mengintensifkan serangan jarak jauhnya.

Baca selengkapnya di sini

3. Mendayung di antara China dan Amerika

KARENA bersikap seperti kekuatan menengah (middle power), mau tak mau Indonesia mengikuti irama negara-negara yang berada dalam kategori yang sama, terutama sesama anggota Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN).

Indonesia ikut memainkan kartu "strategic balancing" atau bermain dua kaki, meskipun strategi ini tidak semudah diucapkan. Akan ada masa dan waktunya pendulum kekuasaan domestik condong ke salah satu sisi alias sedikit menjauh dari salah satu kekuatan besar atas alasan-alasan strategis tertentu.

Dari hasil kajian guru besar kajian tentang Asia, David Shambaugh di atas, disimpulkan bahwa mayoritas negara anggota ASEAN sudah condong ke China ketimbang ke Amerika Serikat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Global
Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Global
Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Global
Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Global
Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Global
Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Internasional
Terkait Status Negara, Palestina Kini Bergantung Majelis Umum PBB

Terkait Status Negara, Palestina Kini Bergantung Majelis Umum PBB

Global
Hamas Sebut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza Kini Tergantung Israel

Hamas Sebut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza Kini Tergantung Israel

Global
Antisemitisme: Sejarah, Penyebab, dan Manifestasinya

Antisemitisme: Sejarah, Penyebab, dan Manifestasinya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com