Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KABAR DUNIA SEPEKAN: Joker Jepang Tusuk 17 Penumpang Kereta Tokyo | Inggris Setujui Pil Covid Merck Molnupiravir

Kompas.com - 08/11/2021, 05:06 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Selama sepekan terakhir, dinamika yang terjadi di berbagai belahan dunia tak luput diberitakan kanal Global.

Berita mengenai serangan Joker Jepang di kereta yang menusuk 18 orang dan membakar kursi di gerbong menjadi kabar yang paling banyak dibaca selama sepekan terakhir.

Sementara itu, Inggris menyetujui pil Covid Merck Molnupiravir untuk mengobati pasien Covid-19 yang menderita gejala ringan hingga sedang.

Berikut kami rangkumkan berita internasional selama sepekan terakhir dari Kompas.com edisi Senin (1/11/2021) hingga Minggu (7/11/2021).

Baca juga: KABAR DUNIA SEPEKAN: Facebook Ganti Nama Jadi Meta | Kudeta Sudan, Militer Bubarkan Pemerintah

1. Pria Berkostum ala Joker Tusuk 17 Penumpang Kereta Tokyo dan Menyulut Api

Seorang pria yang mengenakan kostum Joker dalam komik Batman menikam beberapa penumpang sebelum menyalakan api dalam insiden penusukan di kereta Tokyo pada Minggu (31/10/2021).

Insiden penusukan di kereta Tokyo ini membuat orang-orang berebut untuk melarikan diri dan melompat dari jendela, kata polisi dan saksi.

Departemen Pemadam Kebakaran Tokyo mengatakan, 17 penumpang terluka, termasuk tiga menderita luka serius. 

Berita selengkapnya dapat Anda baca di sini.

Baca juga: Pria Berkostum ala Joker Tusuk 17 Penumpang Kereta Tokyo dan Menyulut Api

2. Duel MMA Brutal, Petarung Pria Hajar Wanita Habis-habisan sampai KO

Duel MMA antara pria melawan wanita berlangsung brutal di Polandia karena kekuatan petarung yang tak berimbang.

Dalam pertarungan MMA VIP 3 yang digelar di hotel kota Czestochowa, dua pertandingan di antaranya mempertemukan petarung pria dan wanita.

Banyak orang pun terheran-heran, tak percaya dengan yang mereka lihat dan mempertanyakan tujuan pertandingan MMA tersebut.

Bagaimana kelanjutan beritanya? Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Duel MMA Brutal, Petarung Pria Hajar Wanita Habis-habisan sampai KO

3. 20 Negara dengan Kekuatan Militer Terhebat, Indonesia Nomor 16

Kekuatan militer menjadi aspek penting dalam pertahanan negara.

Indeks kekuatan militer Global Firepower yang komprehensif mengukur kekuatan militer berbagai negara pada 2021 berdasarkan berbagai faktor.

Berikut ini adalah 20 kekuatan militer dari berbagai negara paling kuat di dunia, di mana Indonesia berada di peringkat 16.

Baca juga: 20 Negara dengan Kekuatan Militer Terhebat, Indonesia Nomor 16

4. Pemerintah Mesir Mulai Pindah ke Ibu Kota Baru Bulan Depan

Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi memerintahkan pemindahan kantornya bulan depan ke ibu kota administratif baru yang luas di gurun di luar Kairo.

El Sisi mengarahkan pemerintahnya untuk memulai masa percobaan enam bulan bekerja dari kompleks baru mulai 1 Desember, menurut juru bicaranya, Bassam Radi.

Kota senilai 45 miliar dollar AS (Rp 646 triliun) ini merupakan mega-proyek terbesar yang diluncurkan El Sisi sejak menjabat pada 2014.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Pemerintah Mesir Mulai Pindah ke Ibu Kota Baru Bulan Depan

5. Pil Covid Merck Molnupiravir, Inggris Jadi Negara Pertama yang Setujui Penggunaannya

Pil Covid molnupiravir buatan Merck pada Kamis (4/11/2021) mendapat persetujuan dari Inggris, dan menjadikannya negara pertama yang menyetujui penggunaannya di dunia.

Pil Covid Merck ini dapat digunakan untuk mengobati pasien Covid-19 yang menderita gejala ringan hingga sedang, kata regulator Inggris.

Baca berita selengkapnya terkait Pil Covid Merck di sini.

Baca juga: Pil Covid Merck Molnupiravir, Inggris Jadi Negara Pertama yang Setujui Penggunaannya

6. Konser Travis Scott Ricuh Tewaskan 8 Orang, Saksi: Banyak yang Pakai Narkoba dan Mabuk

Saksi mata di konser Travis Scott yang berlangsung ricuh bercerita, banyak orang yang memakai narkoba dan mabuk saat menonton pertunjukan.

Konser bertajuk Festival Astroworld itu berlangsung pada Jumat (5/11/2021) dan terpaksa dihentikan karena kekacauan yang menewaskan delapan orang serta membuat puluhan penonton dilarikan ke rumah sakit.

Sebanyak 11 orang mengalami serangan jantung. Kekacauan mulai terjadi saat kerumunan mendorong orang-orang ke arah panggung ketika Travis Scott tampil.

Simak berita ini selengkapnya melalui tautan ini.

Baca juga: Konser Travis Scott Ricuh Tewaskan 8 Orang, Saksi: Banyak yang Pakai Narkoba dan Mabuk

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Global
[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

Global
Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Global
Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Global
Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan 'Berkendaralah Seperti Perempuan'

Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan "Berkendaralah Seperti Perempuan"

Global
Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Global
Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Global
Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Global
Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Internasional
Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Global
Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Global
Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Global
Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Global
9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

Internasional
Israel Buka Penyeberangan Baru ke Gaza Utara untuk Jalur Bantuan

Israel Buka Penyeberangan Baru ke Gaza Utara untuk Jalur Bantuan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com