Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erdogan Jajaki Pembelian Jet Tempur F-16 dari AS

Kompas.com - 17/10/2021, 20:30 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

ANKARA, KOMPAS.com - Presiden Recep Tayyip Erdogan pada Minggu (17/10/2021) mengatakan, Turki sedang dalam pembicaraan dengan Amerika Serikat untuk membeli jet tempur F-16.

Sebelumnya, Turki sudah memulai program F-35 untuk pembelian sistem pertahanan rudal Rusia.

Washington mencoret Ankara dari program jet tempur siluman F-35 NATO pada 2019, setelah Turki membeli sistem udara pertahanan S-400 Rusia yang berlawanan dengan peringatan dari para sekutu Baratnya.

Baca juga: Abaikan Amarah AS, Turki Tetap Beli S-400 Rusia Lagi

Akuisisi tersebut membahayakan hubungan Turki-AS dan menggagalkan rencana Turki untuk membeli sekitar 100 jet tempur F-35.

Turki sekarang mencari kompensasi atas dikeluarkannya mereka dari program pimpinan AS, termasuk pembayaran 1,4 miliar dollar AS (Rp 19,7 triliun) yang telah dilakukan sebelum didepak.

Pembelian jet F-16 Turki dari Amerika tentu saja terkait dengan masalah F-35, kata Erdogan kepada wartawan di bandara Istanbul sebelum memulai tur Afrika, dikutip dari AFP.

Dia mengatakan, AS telah menawarkan Turki penjualan F-16 sebagai imbalan untuk meningkatkan armada angkatan udaranya.

“Kami sudah katakan kami akan mengambil langkah apa pun yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan pertahanan negara kami,” kata Erdogan dikutip dari AFP, seraya menambahkan bahwa Turki sedang berupaya untuk memodernisasi armada pesawat tempurnya.

Namun, penjualan semacam itu oleh AS perlu persetujuan Kongres, yang sentimen anti-Turkinya sedang meningkat.

Baca juga: Bertempur Lawan AI, DARPA Kaget Pilot F-16 Berpengalaman Kalah 5 Kali Beruntun

Bulan lalu, Erdogan mengatakan Turki masih berencana membeli batch kedua sistem pertahanan rudal S-400 dari Rusia.

AS memperingatkan Turki tentang risiko lebih lanjut terhadap hubungan bilateral jika masih membeli senjata dari Rusia.

Erdogan pada Minggu mengatakan Washington perlu memberikan kompensasi kepada Turki atas pembayarannya senilai $1,4 miliar (Rp 19,73 triliun).

"Kami mengangkat masalah ini dalam pembicaraan kami. Kami mementingkan dialog untuk solusi masalah ini," katanya.

“Kami sedang bekerja untuk lebih mengembangkan armada kami dari modernisasi F-16 yang kami miliki hingga pembelian F-16 tambahan baru,” pungkas Erdogan.

Baca juga: Taiwan Beli Jet Tempur F-16 dari AS, China Berang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Global
Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Global
PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

Global
Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Global
Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Global
Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Global
AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

Global
[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

Global
Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Global
Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Global
TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

Global
Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Global
 Paket Bantuan Senjata Besar-besaran AS: Taiwan Senang, China Meradang

Paket Bantuan Senjata Besar-besaran AS: Taiwan Senang, China Meradang

Global
Lolos ke Kontes Miss Argentina, Alejandra Viral Penampilan Muda Meski Usianya 60

Lolos ke Kontes Miss Argentina, Alejandra Viral Penampilan Muda Meski Usianya 60

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com