Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Sejumlah Tokoh dari Negara Lain yang Berperan dalam Kemerdekaan RI

Kompas.com - 17/08/2021, 12:07 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

KOMPAS.com - Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945 bisa terjadi atas dukungan dari banyak pihak.

Selain perjuangan rakyat Indonesia, beberapa tokoh dari luar negeri nyatanya juga tak segan mendukung Indonesia mencapai kemerdekaan.

Para sosok ini, tak ragu memberi dukungan secara total, meskipun Indonesia bukan tanah kelahirannya.

Siapa saja mereka? Dilansir dari berbagai sumber, inilah beberapa tokoh penting dari negara lain, yang berperan dalam kemerdekaan Indonesia.

Baca juga: Mesir, Negara Pertama yang Mengakui Kemerdekaan Indonesia, Bagaimana Kisahnya?

Eduard Douwes Dekker (Multatuli)

Eduard Douwes Dekker alias MultatuliHistoria Eduard Douwes Dekker alias Multatuli

Dialah sosok berjuluk Multatuli, sebuah nama pena yang diambil dari bahasa Latin yang berarti, “banyak penderitaan yang sudah dialami”.

Sosok ini lahir di Amsterdam, Belanda pada 2 Maret 1820. Semasa hidupnya, dia dikenal sebagai penulis.

Karyanya yang paling terkenal, "Max Havelaar", terbit pada 1860. Berisi kritik pada kolonialisme Belanda pada Indonesia, beserta perlakuan buruknya.

Buku ini lantas mencerahkan masyarakat Belanda, bahkan Eropa, bahwa sistem penjajahan sudah keterlaluan. Mendorong sekaligus menginspirasi Indonesia untuk berjuang demi kemerdekaan.

Baca juga: Mengenal Sepak Terjang Multatuli, Sosok yang Menginspirasi RA Kartini

Dr Ernest Francois Eugene Douwes Dekker (Dr Setiabudi)

Dari kiri: Soewardi Soerjaningrat, Douwes Dekker, dan dr Tjipto Mangoenkoesoemo. (Harry A Poeze, et al., In Heat Land van de Overheerser: Indonesiers in Nederland, 1600-1950, Dordrecht Foris Publications, 1986).Harry A Poeze, et al., In Heat Land van de Overheerser: Indonesiers in Nederland, 1600-1950, Dordrecht Foris Publications, 1986 Dari kiri: Soewardi Soerjaningrat, Douwes Dekker, dan dr Tjipto Mangoenkoesoemo. (Harry A Poeze, et al., In Heat Land van de Overheerser: Indonesiers in Nederland, 1600-1950, Dordrecht Foris Publications, 1986).

Douwes Dekker atau Dr Setiabudi lahir di Pasuruan pada 8 Oktober 1879.

Kerabat Eduard Douwes Dekker atau Multatuli ini,
dikenal sebagai wartawan, aktivis politik, serta penggagas “Nusantara” sebagai nama untuk Hindia Belanda kala merdeka kelak.

Bersama dr Tjipto Mangoenkoesoemo dan Suwardi Suryaningrat, dia mendirikan Tiga Serangkai, yang berjuang di jalan kemerdekaan.

Baca juga: Imunitas Jiwa Nasionalisme di Hari Kemerdekaan

Laksamana Muda Maeda Tadashi

Laksamana MaedaMuseum Perumusan Naskah Proklamasi Laksamana Maeda

Laksamana Maeda lahir di Kagoshima, Jepang pada 3 Maret 1898.

Dia merupakan perwira tinggi Angkatan Laut Kaisaran Jepang di Hindia Belanda pada masa Perang Dunia II.

Peranannya cukup penting dalam kemerdekaan Indonesia. Dia memberikan rumahnya yang berada di Jl Imam Bonjol No 1 Jakarta Pusat, sebagai tempat penyusunan naskah proklamasi.

Baca juga: Tepat Hari Kemerdekaan, Konjungsi Bintang Antares dengan Bulan

Heroiknya, Maeda bersedia menjamin keamanan selama penyusunan.

Namanya pun akhirnya sempat menjadi nama jalan di sekitar Monumen Nasional, yang saat ini dikenal sebagai Jalan Merdeka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com