Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dokter di Rusia Tetap Gelar Operasi Jantung meski Rumah Sakit Terbakar

Kompas.com - 03/04/2021, 18:49 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber BBC

MOSKWA, KOMPAS.com - Tim dokter sebuah rumah sakit di Rusia tetap melakukan operasi jantung meski fasilitas mereka terbakar.

Lebih dari 120 orang dievakuasi tanpa didapati laporan korban luka di fasilitas medis Blagoveshchensk, kawasan timur jauh.

Prosedur pembedahan bisa dilakukan berkat listrik darurat yang berada di lantai dasar, sementara kipas angin berguna untuk mengeluarkan asap.

Baca juga: Video Viral Induk Kucing Bawa Anaknya ke Rumah Sakit untuk “Berobat”

Valentin Filatov sebagai ketua tim bedah menerangkan, mereka tetap melakukan operasi karena nyawa pasien itu terancam.

Total delapan dokter dan perawat terlibat dalam operasi jantung berdurasi dua jam, yang dimulai sebelum kebakaran terjadi.

Dilansir BBC Jumat (2/4/2021), si pasien itu kemudian dievakuasi setelah operasinya dianggap sukses.

Kementerian Kedaruratan Rusia menyatakan, rumah sakit itu dibangun pada 1907, atau ketika "Negeri Beruang Merah" masih kekaisaran.

Kebakaran itu diduga dipicu oleh korsleting, di mana kobaran api menyebar melalui langit-langit kayu.

Salah satu staf medis Antonina Smolina menerangkan, mereka berusaha tidak panik meski api menyebar dengan cepat.

Gubernur Regional Amur, Vasily Orlov memuji tim bedah yang bertindak profesional meski fasilitas mereka tengah terbakar.

Pujian juga dilayangkan Orlov kepada pemadam kebakaran yang terus berjuang untuk memadamkan api.

Rumah sakit itu merupakan satu-satunya fasilitas medis di Regional Amur yang punya unit kardiologi khusus.

Baca juga: Kelompok Pemuda Perancis Dipuji Bak Pahlawan, Selamatkan Sebuah Keluarga dalam Kebakaran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Serang Wilayah Ukraina, Pesawat Tempur Rusia Ditembak Jatuh

Serang Wilayah Ukraina, Pesawat Tempur Rusia Ditembak Jatuh

Global
Remaja 16 Tahun di Australia Ditembak di Tempat setelah Lakukan Serangan Pisau

Remaja 16 Tahun di Australia Ditembak di Tempat setelah Lakukan Serangan Pisau

Global
Sempat Jadi Korban AI, Warren Buffett Beri Pesan Serius

Sempat Jadi Korban AI, Warren Buffett Beri Pesan Serius

Global
Kompetisi Band Metal Kembali Digelar di Jeddah

Kompetisi Band Metal Kembali Digelar di Jeddah

Global
Di KTT OKI Gambia, Menlu Retno: Negara Anggota OKI Berutang Kemerdekaan kepada Rakyat Palestina

Di KTT OKI Gambia, Menlu Retno: Negara Anggota OKI Berutang Kemerdekaan kepada Rakyat Palestina

Global
Warga Palestina Berharap Perang Berakhir, Tapi Pesimis Gencatan Senjata Cepat Terwujud

Warga Palestina Berharap Perang Berakhir, Tapi Pesimis Gencatan Senjata Cepat Terwujud

Global
Politikus Muslim Sadiq Khan Menang Pemilihan Wali Kota London untuk Kali Ketiga

Politikus Muslim Sadiq Khan Menang Pemilihan Wali Kota London untuk Kali Ketiga

Global
Hamas Tuntut Gencatan Senjata Abadi, Israel: Itu Menghambat Proses Negosiasi

Hamas Tuntut Gencatan Senjata Abadi, Israel: Itu Menghambat Proses Negosiasi

Global
Makna di Balik Lagu Pop Propaganda Korea Utara yang Ternyata banyak Disukai Pengguna TikTok

Makna di Balik Lagu Pop Propaganda Korea Utara yang Ternyata banyak Disukai Pengguna TikTok

Global
Rangkuman Hari Ke-801 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Resmi Buru Zelensky | Ukraina Tembak Sukhoi Su-25

Rangkuman Hari Ke-801 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Resmi Buru Zelensky | Ukraina Tembak Sukhoi Su-25

Global
China Luncurkan Chang'e-6 ke Sisi Jauh Bulan, Ini Misinya

China Luncurkan Chang'e-6 ke Sisi Jauh Bulan, Ini Misinya

Global
Rangkuman Terjadinya Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa di 8 Negara

Rangkuman Terjadinya Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa di 8 Negara

Global
Rusia Masukkan Presiden Zelensky ke Dalam Daftar Orang yang Diburu

Rusia Masukkan Presiden Zelensky ke Dalam Daftar Orang yang Diburu

Global
[UNIK GLOBAL] Viral Pria India Nikahi Ibu Mertua | Galon Air Jadi Simbol Baru Protes Pro-Palestina

[UNIK GLOBAL] Viral Pria India Nikahi Ibu Mertua | Galon Air Jadi Simbol Baru Protes Pro-Palestina

Global
Rusia Jatuhkan 4 Rudal Jarak Jauh ATACMS Buatan AS yang Ditembakkan Ukraina

Rusia Jatuhkan 4 Rudal Jarak Jauh ATACMS Buatan AS yang Ditembakkan Ukraina

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com