Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orangtua Pria Ini Tewas karena Covid-19 Usai "Kunjungan Potong Rambut"

Kompas.com - 30/12/2020, 16:26 WIB
Miranti Kencana Wirawan

Penulis

Sumber CNN

CHICAGO, KOMPAS.com  - Sepasang suami-istri meninggal karena Covid-19 setelah "kunjungan potong rambut" seperti dilansir dari CNN, Rabu (30/12/2020).

Diceritakan oleh putra mereka, Bruno, kedua orangtuanya, Mike dan Carol Bruno meninggal karena Covid-19 setelah Carol Bruno dan anak perempuannya yang bekerja di salon perawatan rambut mengunjungi Bruno untuk memotong rambut pria itu.

Di akhir November, ibu Bruno, Carol datang ke apartemennya bersama saudari perempuannya yang bekerja di salon, untuk memotong rambut Bruno.

Sebelum melakukan kunjungan, saudari perempuan Bruno sudah diperiksa untuk Covid-19 dan hasilnya non-reaktif. Dia juga dikarantina selama 3 sampai 4 hari, sehingga keluarganya merasa yakin bisa berada di sekitarnya.

Baca juga: Sakit dalam Pesawat, Penumpang United Airlines Meninggal karena Covid-19

Kunjungan itu berlangsung selama kurang lebih 40 menit, keluarga Bruno memakai masker dan tidak berpelukan, ujar Bruno.

Mereka juga memastikan bahwa ibu mereka duduk jauh di dekat jendela yang terbuka sebagai tindakan pencegahan ekstra.

Sehari setelah kunjungan itu, saudari perempuan Bruno mengalami gejala Covid-19. Ibunya dan Bruno juga merasa kurang enak badan.

Baca juga: Kisah Mantan Mafia Maniak Pembunuh yang Hidupnya Berakhir karena Covid-19

Kunjungan berakhir tragedi 

Carol Bruno akhirnya dirawat di rumah sakit pada Hari Thanksgiving namun sempat dipulangkan pekan itu juga karena kondisinya membaik.

Dua hari setelah itu, Carol kembali dirawat karena tiba-tiba memburuk dan harus dipasangi ventilator. Mimpi buruk belum berakhir, suaminya, Mike Bruno, pun jatuh sakit.

Mike bahkan tidak ikut dalam "kunjungan potong rambut" tapi dia mulai mengalami gejala Covid-19, dua pekan setelah Thanksgiving.

Baca juga: Kematian karena Covid-19 Melonjak, California Siapkan 5.000 Kantong Jenazah

Sehari setelah suaminya dipasang ventilator, Carol meninggal dunia. Sembilan hari kemudian, dua hari sebelum Natal, Mike menyusul.

"Saya pikir hal yang membuat kami tenangn adalah mengetahui bahwa ayah saya tidak tahu ibu saya telah meninggal," kata Bruno kepada afiliasi CNN, media lokal ABC7.

"Seandainya saya tidak menghabiskan, selama 30-40 menit dengan ibu saya, mereka akan tetap di sini," ungkap Bruno.

Baca juga: Emisi Karbon Dunia Turun Banyak karena Covid-19, Kualitas Udara Membaik?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Malaysia Akan Hadiahkan Orangutan kepada Negara Pembeli Minyak Sawit, Serupa Diplomasi Panda dari China

Malaysia Akan Hadiahkan Orangutan kepada Negara Pembeli Minyak Sawit, Serupa Diplomasi Panda dari China

Global
Gerakan Tenda Mahasiswa Pro-Palestina dan Paradoks Demokrasi AS

Gerakan Tenda Mahasiswa Pro-Palestina dan Paradoks Demokrasi AS

Global
59 dari 76 Drone-Rudal Rusia Berhasil Dijatuhkan Ukraina

59 dari 76 Drone-Rudal Rusia Berhasil Dijatuhkan Ukraina

Global
Mungkinkah Uni Eropa Memutus Hubungan dengan Presiden Putin?

Mungkinkah Uni Eropa Memutus Hubungan dengan Presiden Putin?

Internasional
Meski Perundingan Berlangsung, Israel Tetap Serang Jalur Gaza

Meski Perundingan Berlangsung, Israel Tetap Serang Jalur Gaza

Global
Dinas Keamanan Ukraina Mengaku Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky

Dinas Keamanan Ukraina Mengaku Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky

Global
Mengenal Apa Itu Chloropicrin, Senjata Kimia yang AS Tuduh Rusia Pakai di Ukraina

Mengenal Apa Itu Chloropicrin, Senjata Kimia yang AS Tuduh Rusia Pakai di Ukraina

Global
Argentina Luncurkan Uang Kertas 10.000 Peso, Setara Rp 182.000

Argentina Luncurkan Uang Kertas 10.000 Peso, Setara Rp 182.000

Global
Majikan Ditemukan Meninggal, PRT Ini Sebut karena Bunuh Diri dan Diwarisi Rp 43,5 Miliar

Majikan Ditemukan Meninggal, PRT Ini Sebut karena Bunuh Diri dan Diwarisi Rp 43,5 Miliar

Global
Membaca Arah Kepemimpinan Korea Utara dari Lagu Propaganda Terbaru

Membaca Arah Kepemimpinan Korea Utara dari Lagu Propaganda Terbaru

Internasional
Apa Saja yang Perlu Diketahui dari Serangan Israel di Rafah?

Apa Saja yang Perlu Diketahui dari Serangan Israel di Rafah?

Global
AS Disebut Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel karena Kekhawatiran akan Serangan ke Rafah

AS Disebut Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel karena Kekhawatiran akan Serangan ke Rafah

Global
Rangkuman Hari Ke-804 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Dilantik untuk Periode Ke-5 | Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky

Rangkuman Hari Ke-804 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Dilantik untuk Periode Ke-5 | Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky

Global
Jepang Dinilai Joe Biden Xenofobia, Benarkah?

Jepang Dinilai Joe Biden Xenofobia, Benarkah?

Internasional
AS Optimistis Usulan Hamas Direvisi Lancarkan Gencatan Senjata di Gaza

AS Optimistis Usulan Hamas Direvisi Lancarkan Gencatan Senjata di Gaza

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com