Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelombang Panas Akan Terjang Australia, Suhu Capai 47 Derajat Celcius

Kompas.com - 29/11/2020, 17:53 WIB
Aditya Jaya Iswara

Editor

CANBERRA, KOMPAS.com - Musim panas tahun ini belum lama berlangsung di Australia namun kondisi gelombang panas diperkirakan mulai terjadi pada akhir pekan. Di Adelaide, suhu udara 40 derajat Celcius akan berlangsung selama tiga hari.

Biro Meteorologi Australia (BOM) menyebutkan kondisi gelombang panas kategori tinggi akan menerjang sebagian besar wilayah dengan sumber suhu panas yang bergerak dari bagian tengah benua ini.

BOM menetapkan kondisi gelombang panas terjadi bila suhu udara maksimum dan minimum mengalami kenaikan dari biasanya selama tiga hari atau lebih.

Baca juga: Buntut Penyelidikan Pembunuhan di Afghanistan, 13 Tentara Australia Dipecat

Gelombang panas dibagi dalam tiga kategori yaitu ekstrem, bila dapat menimbulkan dampak pada infrastruktur, transportasi, energi, pertanian, cedera pada orang sehat maupun yang rentan.

Kategori gelombang panas tinggi terjadi bila membawa dampak bagi kesehatan orang yang rentan, sedangkan kategori ringan bila tingkat suhu panas tidak biasa namun secara umum tidak menimbulkan dampak kesehatan.

Di mana saja gelombang panas akan menerjang?

Menurut penjelasan Jonathan How dari BOM, suhu panas terus meningkat di bagian utara dan tengah Australia selama beberapa minggu terakhir, dan pergerakan suhu dingin akan mendorong suhu panas tersebut ke bagian tenggara.

Mulai hari Rabu, suhu udara di Australia Selatan dan wilayah barat Victoria akan naik dan mencapai 30 derajat Celcius.

Mulai Kamis (26/11/2020), suhu panas diperkirakan meningkat dan bergerak ke wilayah pedalaman New South Wales.

Pada Jumat (27/11/2020), suhu udara akan mencapai 10 hingga 20 derajat lebih tinggi dari suhu rata-rata untuk wilayah selatan Australia Selatan dan wilayah barat Victoria. Suhunya akan berkisar antara 30 hingga 40 derajat Celcius.

Baca juga: Penjahit di Australia Hadapi Tingkat Eksploitasi Tinggi dan Dibayar Rendah

Puncak suhu panas akan terjadi pada Sabtu dan diperkirakan akan memecahkan rekor suhu panas bulan November.

"Pada tahap sekarang ini, kemungkinan kita akan mendapatkan suhu 46 hingga 47 derajat Celcius pada hari Sabtu di wilayah tengah dan timur Australia Selatan," jelas Jonathan.

Angin laut akan mendinginkan wilayah Melbourne, sedangkan Adelaide akan menjadi kota terpanas pada Jumat dan Sabtu dengan suhu mencapai 40 derajat Celcius.

Pada Minggu (29/11/2020), suhu panas akan bergerak ke pesisir New South Wales, termasuk Sydney, dengan temperatur mencapai 40 derajat Celcius di bagian barat Kota Sydney.

Suhu sedikit menurun pada Senin (30/11/2020), namun kondisi gelombang panas diperkirakan bergerak ke bagian utara New South Wales dan tenggara Queensland.

Baca juga: Peminat Bahasa Indonesia di Australia Turun, Ini Solusi yang Diusulkan...

Malam dengan kondisi panas

Menurut Jonathan, suhu udara pada malam hari juga perlu menjadi perhatian.

Halaman:

Terkini Lainnya

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok Sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok Sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia Demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia Demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Global
Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Global
Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Global
Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com