Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rangkuman Hari Ke-321 Serangan Rusia ke Ukraina: Pertempuran Berdarah di Soledar, Rusia Alami Defisit Anggaran

KYIV, KOMPAS.com – Masih ada beberapa hal baru yang terjadi “mewarnai” perang Rusia-Ukraina hari ke-321 pada Selasa (10/1/2023).

Ini termasuk, kelompok tentara bayaran Rusia Wagner mengaku sedang terlibat dalam pertempuran keras dan berdarah untuk menguasai kota Soledar.

Selain itu, muncul laporan bahwa Rusia mengalami defisit anggaran pada 2022 karena pihak berwenang meningkatkan pengeluaran pertahanan di tengah serangan Moskwa di Ukraina.

Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman serangan Rusia ke Ukraina hari ke-321 yang dapat Anda simak:

Wagner: pertempuran keras dan berdarah di Soledar Ukraina

Pada perang Rusia-Ukraina hari ke-321, Kelompok tentara bayaran Rusia Wagner menyebut, pihaknya sedang terlibat dalam pertempuran keras dan berdarah untuk menguasai kota Soledar.

Rusia telah mencoba selama berbulan-bulan merebut kota di wilayah Donetsk, Ukraina timur itu.

"Di pinggiran barat Soledar terjadi pertempuran berdarah yang keras. Angkatan Bersenjata Ukraina dengan terhormat mempertahankan wilayah Soledar," kata pendiri Wagner, Yevgeny Prigozhin, di media sosial, sebagaimana dikutip dari AFP.

Armenia tolak jadi tuan rumah latihan militer yang dipimpin Rusia 

Perdana Menteri (PM) Armenia Nikol Pashinyan mengatakan pada Selasa, bahwa Armenia tidak akan menjadi tuan rumah latihan militer yang dipimpin Rusia tahun ini.

Sikap ini menandakan frustrasi yang semakin dalam dari Armenia kepada Moskwa.

Pengumuman Pashinyan datang setelah dia mengkritik Moskwa dan pekerjaan penjaga perdamaian Rusia di Kaukasus Selatan yang telah dilanda pertempuran antara Armenia dan Azerbaijan selama beberapa dekade.

Berbicara kepada wartawan, Pashinyan mengatakan dia tidak melihat alasan bagi Organisasi Perjanjian Keamanan Kolektif (CSTO) untuk mengadakan latihan militer di Armenia pada tahun ini.

"Latihan ini tidak akan dilakukan. Armenia tidak menganggap perlu untuk melakukan latihan CSTO di republik pada tahun ini," jelas dia.

NATO dan UE janji tingkatkan dukungan ke Ukraina untuk mempertahankan diri

Pada Selasa, NATO dan Uni Eropa berjanji akan meningkatkan dukungan mereka kepada Ukraina untuk melawan invasi Rusia dan meningkatkan kerja sama antara Eropa dan aliansi pimpinan AS.

"Kita harus terus memperkuat kemitraan antara NATO dan Uni Eropa. Dan kita harus lebih memperkuat dukungan kita ke Ukraina," kata kepala NATO Jens Stoltenberg setelah menandatangani deklarasi bersama dengan pejabat tinggi Uni Eropa.

Negara-negara di NATO dan Uni Eropa -yang memiliki 21 anggota- telah menyalurkan miliaran dollar senjata ke Kyiv yang telah membantunya memukul mundur pasukan Moskwa.

Amerika Serikat, Jerman, dan Perancis telah mengumumkan bahwa mereka sekarang juga akan memasok Ukraina dengan kendaraan tempur lapis baja. 

"Saya pikir Ukraina harus mendapatkan semua peralatan militer yang mereka butuhkan dan mereka dapat menanganinya untuk mempertahankan tanah airnya," kata Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen.

Belanda beri lisensi kepada saluran TV Rusia yang diasingkan

Regulator media Belanda telah memberikan lisensi kepada saluran independen Rusia Dozhd atau TV Rain setelah Latvia mencabut izin mereka. 

Saluran tersebut sebelumnya dipindahkan ke Latvia setelah pihak berwenang Rusia memblokir siarannya karena liputan kritis tentang perang di Ukraina.

Tapi, siaran mereka kemudian dilarang di Latvia karena dianggap melanggar undang-undang setempat.

"Saluran TV Dozhd menerima lisensi Eropa untuk penyiaran. Itu diberikan oleh regulator media Belanda selama lima tahun," kata jaringan itu di aplikasi perpesanan Telegram.

AS dan sekutu akan bertemu di Jerman untuk mengoordinasikan bantuan Ukraina

Amerika Serikat akan mengumpulkan sekutu-sekutunya di Jerman pekan depan untuk melakukan pembicaraan lagi terkait rencana dukungan bagi Ukraina secara militer,

Dalam sebuah pernyataan, pangkalan udara AS di Ramstein mengatakan, Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin akan menjadi tuan rumah pertemuan langsung dari pertemuan Kelompok Kontak Pertahanan Ukraina di Ramstein pada 20 Januari.

"Austin sekali lagi akan mengundang Menteri Pertahanan dan pejabat militer senior dari seluruh dunia untuk membahas krisis yang sedang berlangsung di Ukraina dan berbagai masalah keamanan yang dihadapi sekutu dan mitra AS," kata mereka.

Grup Kontak Pertahanan Ukraina mencakup sekitar 50 negara yang mendukung upaya perang Ukraina melawan Rusia.

Rusia alami defisit anggaran karena pengeluaran pertahanan naik

Rusia mengalami defisit anggaran pada tahun lalu karena pihak berwenang meningkatkan pengeluaran pertahanan di tengah serangan Moskwa di Ukraina.

"Defisit mencapai 3,3 triliun rubel (sekitar 47 miliar dollar AS), atau 2,3 persen dari produk domestik bruto," kata Menteri Keuangan Rusia Anton Siluanov dalam rapat pemerintah pada Selasa.

Sebelumnya, Rusia padahal mengalami surplus anggaran pada 2021.

Siluanov mengatakan bahwa dibandingkan dengan tahun 2021, pengeluaran negara meningkat lebih dari enam triliun rubel pada 2022.

Dia mengeklaim pengeluaran tersebut terutama ditujukan untuk membantu penduduk.

Pemerintah Rusia diketahui telah mengalokasikan dana untuk mendukung keluarga tentara yang memerangi Ukraina, serta perusahaan yang terkena mobilisasi militer parsial yang diumumkan pada bulan September.

Ukraina minta tank ke Jerman 

Ukraina mendesak Jerman untuk mengirimnya bantuan tank tempur.

Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba pada Selasa mengatakan, penolakan Jerman untuk mengirim tank tempur akan menelan korban jiwa.

Kuleba bicara demikian saat Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock melakukan kunjungan tiba-tiba ke Ukraina.

Kunjungan itu terjadi hanya beberapa hari setelah Kanselir Olaf Scholz setuju untuk menyediakan kendaraan tempur infanteri Marder Ukraina yang telah lama dicari Kyiv dalam pertempurannya melawan invasi Rusia.

Tetapi Berlin sejauh ini menolak untuk memasok Ukraina dengan tank tempur Leopard yang lebih canggih.

Kuleba, menemani Baerbock selama kunjungannya ke kota timur Kharkiv, mendesak Jerman lagi untuk mengirim tank itu.

"Semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat keputusan, semakin banyak orang yang akan mati," kata Kuleba.

"Saya tidak ragu bahwa Ukraina akan menerima tank Leopard Jerman. Saya pikir jauh di lubuk hati pemerintah Jerman memahami bahwa keputusan ini akan dibuat dan tank akan dipindahkan ke Ukraina," ujar dia.

AS akan latih pasukan Ukraina untuk pertahanan udara Patriot di AS

Amerika Serikat akan melatih personel Ukraina di sebuah pangkalan di negara bagian Oklahoma tentang cara menggunakan dan memelihara sistem pertahanan udara Patriot canggih yang disediakan Washington untuk Kyiv.

Pentagon mengumumkan hal itu ketika perang Rusia-Ukraina menginjak hari ke-321 pada Selasa.

"Pelatihan untuk pasukan Ukraina pada sistem pertahanan udara Patriot akan dimulai segera minggu depan di Fort Sill, Oklahoma," kata Sekretaris Pers Pentagon Brigadir Jenderal Pat Ryder kepada wartawan.

Zelensky cabut kewarganegaraan sekutu Putin, Medvedchuk

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky pada Selasa mengaku telah mencabut kewarganegaraan Viktor Medvedchuk.

Medvedchuk pernah dipandang sebagai sekutu utama pemimpin Rusia Vladimir Putin di Kyiv dan dituduh melakukan pengkhianatan tingkat tinggi.

Dia adalah mantan anggota parlemen Ukraina yang diserahkan ke Rusia dalam pertukaran tahanan September lalu.

Sekarang Viktor Medvedchuk dicabut kewarganegaraannya bersama tiga orang lainnya.

"Saya telah memutuskan untuk mengakhiri kewarganegaraan empat orang," kata Zelensky.

Dia mengatakan tindakan itu pantas bagi mereka yang memilih untuk tidak melayani rakyat Ukraina, tetapi para pembunuh yang datang ke Ukraina.

Medvedchuk adalah salah satu dari lebih dari 50 tahanan yang diserahkan ke Rusia pada bulan September untuk ditukar dengan 215 tentara Ukraina yang dipenjara.

Rusia menghantam Kharkiv setelah dikunjungi menteri Jerman

Gubernur Kharkiv, Oleg Synegubov menyebut, Rusia telah menyerang kota Kharkiv di Ukraina timur pada Selasa malam.

Serangan ini nyatanya hanya berselang beberapa beberapa jam setelah Kharkiv dikunjungi menteri luar negeri Jerman bersama menteri luar negeri Ukraina.

"Tetap di tempat perlindungan. Para penjajah mengebom lagi!" gubernur Oleg Synegubov memperingatkan di Telegram.

Seorang wartawan AFP mendengar beberapa ledakan di kota itu.

https://www.kompas.com/global/read/2023/01/11/062014370/rangkuman-hari-ke-321-serangan-rusia-ke-ukraina-pertempuran-berdarah-di

Terkini Lainnya

Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Global
Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Global
Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Global
PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

Global
Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Global
4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

Global
Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Global
Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Global
Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Global
Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Global
Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Global
Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Global
Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke