Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

NASA: Perang Rusia-Ukraina Tidak Akan Bikin ISS Jatuh ke Bumi

Badan antariksa di Amerika Serikat tersebut juga menegaskan, invasi Rusia ke Ukraina tidak berdampak pada operasional ISS atau rencana kepulangan astronot AS dengan kapsul Rusia pada akhir Maret 2022.

Astronot bernama Mark Vande Hei itu akan turun ke Kosmodrom Baikonur di Kazakhstan dengan menumpang kapsul Soyuz Rusia bersama kosmonot Pyotr Dubrov dan Anton Shkaplerov pada 30 Maret setelah 355 hari di luar angkasa, yang merupakan rekor baru untuk AS.

Ada kekhawatiran bahwa meningkatnya ketegangan antara Amerika Serikat dan Rusia atas Ukraina dapat membuat pria berusia 55 tahun itu terdampar di luar angkasa.

Namun, Joel Montalbano manajer program ISS NASA pada Senin mengatakan, "Saya dapat pastikan ke Anda bahwa Mark akan pulang dengan Soyuz. Kami sedang berkomunikasi dengan rekan-rekan Rusia kami. Tidak ada keraguan tentang itu. Tiga anggota awak akan pulang."

"Ada beberapa diskusi tentang itu, tetapi saya dapat memberitahu Anda bahwa kami siap. Rekan Roscosmos kami sudah mengonfirmasi bahwa mereka siap untuk membawa pulang seluruh kru, mereka bertiga," lanjutnya dikutip dari AFP.

Akhir pekan lalu kepala badan antariksa Rusia (Roscosmos) Dmitry Rogozin memperingatkan, sanksi Barat terhadap Rusia dapat menyebabkan ISS jatuh, karena mengganggu pengoperasian pesawat luar angkasa yang vital untuk menjaga platform tersebut tetap di orbit.

Namun, pada Senin kantor berita Rusia TASS melaporkan, "Perusahaan luar angkasa Rusia Roscosmos tidak pernah sedikit pun membuat para mitranya meragukan keandalannya", seraya menambahkan dan Vande Hei akan pulang sesuai rencana.

Adapun Montalbano menambahkan, tidak ada perubahan aktivitas sehari-hari di ISS.

"Semua aktivitas ini sudah berlangsung selama 20 tahun dan tidak ada yang berubah dalam tiga minggu terakhir: pusat kendali kami beroperasi dengan sukses, tanpa cacat, tanpa hambatan."

Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) sisi AS memasok listrik dan dukungan kehidupan, sedangkan segmen Rusia sangat penting untuk penggerak dan kontrol ketinggian. Mereka saling bergantung sejak awal 1990-an.

https://www.kompas.com/global/read/2022/03/18/173200970/nasa--perang-rusia-ukraina-tidak-akan-bikin-iss-jatuh-ke-bumi

Terkini Lainnya

Israel Batal Sita Kamera Associated Press Setelah Panen Kecaman

Israel Batal Sita Kamera Associated Press Setelah Panen Kecaman

Global
Hari Ini, Irlandia dan Norwegia Akan Mengakui Negara Palestina Secara Resmi

Hari Ini, Irlandia dan Norwegia Akan Mengakui Negara Palestina Secara Resmi

Global
Pecah Rekor Lagi, Pendaki Nepal Kami Rita Sherpa Capai Puncak Everest 30 Kali

Pecah Rekor Lagi, Pendaki Nepal Kami Rita Sherpa Capai Puncak Everest 30 Kali

Global
Presiden Iran Meninggal, Puluhan Ribu Orang Hadiri Pemakaman Ebrahim Raisi

Presiden Iran Meninggal, Puluhan Ribu Orang Hadiri Pemakaman Ebrahim Raisi

Global
Rangkuman Hari Ke-818 Serangan Rusia ke Ukraina: 3.000 Napi Ukraina Ingin Gabung Militer | 14.000 Orang Mengungsi dari Kharkiv 

Rangkuman Hari Ke-818 Serangan Rusia ke Ukraina: 3.000 Napi Ukraina Ingin Gabung Militer | 14.000 Orang Mengungsi dari Kharkiv 

Global
Belum Cukup Umur, Remaja 17 Tahun di India Pilih Partai PM Modi 8 Kali di Pemilu

Belum Cukup Umur, Remaja 17 Tahun di India Pilih Partai PM Modi 8 Kali di Pemilu

Global
Menlu AS Tuding ICC Hambat Gencatan Senjata Perang Israel-Hamas

Menlu AS Tuding ICC Hambat Gencatan Senjata Perang Israel-Hamas

Global
Menteri Keamanan To Lam Resmi Terpilih Jadi Presiden Vietnam

Menteri Keamanan To Lam Resmi Terpilih Jadi Presiden Vietnam

Global
Anggota Kabinet Perang Israel Ron Dermer Sebut Tak Ada Kelaparan di Gaza, Kok Bisa? 

Anggota Kabinet Perang Israel Ron Dermer Sebut Tak Ada Kelaparan di Gaza, Kok Bisa? 

Global
Amelia Earhart, Perempuan Pertama yang Melintasi Atlantik

Amelia Earhart, Perempuan Pertama yang Melintasi Atlantik

Internasional
6 Fakta soal Helikopter Presiden Iran, Termasuk Buatan AS dan Sudah Usang

6 Fakta soal Helikopter Presiden Iran, Termasuk Buatan AS dan Sudah Usang

Global
Rusia Umumkan Mulai Latihan Peluncuran Senjata Nuklir Taktis

Rusia Umumkan Mulai Latihan Peluncuran Senjata Nuklir Taktis

Global
Penumpang yang Tewas dalam Singapore Airlines Berencana Berlibur ke Indonesia

Penumpang yang Tewas dalam Singapore Airlines Berencana Berlibur ke Indonesia

Global
[POPULER GLOBAL] Singapore Airlines Turbulensi Parah | Hasil Penyelidikan Awal Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

[POPULER GLOBAL] Singapore Airlines Turbulensi Parah | Hasil Penyelidikan Awal Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Global
Presiden Iran Meninggal, Turkiye Adakan Hari Berkabung

Presiden Iran Meninggal, Turkiye Adakan Hari Berkabung

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke