Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Satu, Orang Utan di Kebun Binatang San Diego Mati Diduga Terkait Kanker

SAN DIEGO, KOMPAS.com — Seekor orang utan jantan di Kebun Binatang San Diego, Amerika Serikat (AS) mati pada Rabu (22/12/2021).

Satu, nama orang utan tersebut mati di usia 26 tahun.

Kebun binatang mengumumkan kematian Satu di media sosial pada Kamis (23/12/2021).

Pihak kebun binatang mengatakan penyebab kematian orang utan tersebut kemungkinan terkait dengan penyakit kanker.

Satu selama ini telah berada di bawah perawatan dokter hewan karena penyakit serius.

Tapi, orang utan ini kolaps dan tidak dapat diresusitasi.

Kebun Binatang San Diego menyebut Satu sebagai "kera yang sangat dicintai" dan "primata karismatik".

Satu lahir di kebun binatang pada tahun 1995.

Orang utan ini memiliki dua anak.

Anak Satu yang jantan dinamai Cinta, sedangkan anak perempuannya dinamai Aisha.

“Satu dikenal sabar, ingin tahu, menarik, dan sensitif. Dia akan sangat dirindukan oleh spesialis perawatan satwa liar, tim medis, sukarelawan, dan para pengunjung," tulis pernyataan Kebun Binatang San Diego sebagaimana dikutip dari Associated Press, Sabtu (25/12/2021).

Kebun binatang San Diego sekarang tinggal memiliki tiga orangutan setelah kematian Satu. Mereka adalah Aisha, Karen dan Indah.

Sementara, anak Satu lainnya, Cinta telah dipindah ke Kebun Binatang Saint Louis, Missouri sejak lama.

Untuk diketahui, Satu bukan satu-satunya orang utan yang mati dalam waktu dekat ini di AS.

Bruno, orang utan jantan di Kebun Binatang Los Angeles, juga dilaporkan mati pada awal bulan ini di usia 42 tahun.

Orang utan adalah salah satu jenis kera besar dengan lengan panjang dan berbulu kemerahan atau cokelat yang hidup di hutan tropis Indonesia dan Malaysia, khususnya di Pulau Kalimantan dan Sumatra.

https://www.kompas.com/global/read/2021/12/25/140200470/satu-orang-utan-di-kebun-binatang-san-diego-mati-diduga-terkait-kanker

Terkini Lainnya

Hari Ini, Mahkamah Internasional Bakal Putuskan Upaya Gencatan Senjata di Gaza

Hari Ini, Mahkamah Internasional Bakal Putuskan Upaya Gencatan Senjata di Gaza

Global
China Mulai Latihan Perang di Sekitar Taiwan, Uji Kemampuan Rebut Kekuasaan

China Mulai Latihan Perang di Sekitar Taiwan, Uji Kemampuan Rebut Kekuasaan

Global
Motif Penembakan PM Slovakia Akhirnya Terungkap

Motif Penembakan PM Slovakia Akhirnya Terungkap

Global
Implikasi Geopolitik Timur Tengah Pasca-Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Implikasi Geopolitik Timur Tengah Pasca-Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Global
Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Global
Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Global
Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Global
Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Global
Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Global
Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Global
[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

Global
 Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Global
Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Global
Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Global
Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke