Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pangeran Philip Wafat, Pangeran Harry Akan Pulang ke Inggris, Meghan Ikut?

Harry akan datang ke upacara di Kapel St George, Windsor, kemungkinan besar minggu depan menurut Daily Mail.

Namun, belum ada kabar apakah Meghan Markle yang sedang hamil akan ikut bersama Pangeran Harry.

Pangeran Harry kemungkinan akan terbang ke London dengan jet pribadi dari rumahnya di dekat Los Angeles, Amerika Serikat (AS).

Dia bisa mendapat dispensasi diplomatik untuk dibebaskan dari aturan karantina Covid-19 yang berlaku bagi penerbangan dari "Negeri Paman Sam".

Itu artinya Pangeran Harry juga tak perlu menjalani karantina 10 hari saat tiba di Inggris, tetapi akan menjalani tes Covid-19 di AS dulu sebelum berangkat.

Sejauh ini belum diketahui di mana Pangeran Harry akan tinggal selama di Inggris, atau berapa lama dia singgah di kampung halamannya.

Sementara itu belum ada komentar resmi dari Pangeran Harry dan Meghan Markle tentang kabar Pangeran Philip meninggal.

Pangeran Philip wafat dalam usia 99 tahun. Suami Ratu Elizabeth II ini meninggal dua bulan jelang ulang tahunnya yang ke-100.

Istana Buckingham mengonfirmasi Pangeran Philip meninggal dunia pada Jumat (9/4/2021) dan mengunggah pernyataan resminya di Twitter.

"Dengan kesedihan yang mendalam Yang Mulia Ratu mengumumkan kematian suaminya yang tercinta, Yang Mulia Pangeran Philip, Duke of Edinburgh."

"Yang Mulia meninggal dengan damai pagi ini di Kastil Windsor."

"Pengumuman lebih lanjut akan dilakukan pada saatnya."

"Keluarga Kerajaan bersama orang-orang di seluruh dunia berduka atas kepergiannya," dikutip dari AFP.

https://www.kompas.com/global/read/2021/04/10/060000270/pangeran-philip-wafat-pangeran-harry-akan-pulang-ke-inggris-meghan-ikut-

Terkini Lainnya

UPDATE Singapore Airlines Turbulensi, 20 Orang Masuk ICU di RS Thailand

UPDATE Singapore Airlines Turbulensi, 20 Orang Masuk ICU di RS Thailand

Global
Rusia Duduki Lagi Desa yang Direbut Balik Ukraina pada 2023

Rusia Duduki Lagi Desa yang Direbut Balik Ukraina pada 2023

Global
AS-Indonesia Gelar Lokakarya Energi Bersih untuk Perkuat Rantai Pasokan Baterai-ke-Kendaraan Listrik

AS-Indonesia Gelar Lokakarya Energi Bersih untuk Perkuat Rantai Pasokan Baterai-ke-Kendaraan Listrik

Global
Inggris Juga Klaim China Kirim Senjata ke Rusia untuk Perang di Ukraina

Inggris Juga Klaim China Kirim Senjata ke Rusia untuk Perang di Ukraina

Global
3 Negara Eropa Akan Akui Negara Palestina, Israel Marah

3 Negara Eropa Akan Akui Negara Palestina, Israel Marah

Global
Ekuador Perang Lawan Geng Narkoba, 7 Provinsi Keadaan Darurat

Ekuador Perang Lawan Geng Narkoba, 7 Provinsi Keadaan Darurat

Global
[POPULER GLOBAL] Identitas Penumpang Tewas Singapore Airlines | Fisikawan Rusia Dipenjara

[POPULER GLOBAL] Identitas Penumpang Tewas Singapore Airlines | Fisikawan Rusia Dipenjara

Global
Ukraina Kembali Serang Perbatasan dan Wilayahnya yang Diduduki Rusia

Ukraina Kembali Serang Perbatasan dan Wilayahnya yang Diduduki Rusia

Global
Singapore Airlines Turbulensi, Ini Nomor Hotline bagi Keluarga Penumpang

Singapore Airlines Turbulensi, Ini Nomor Hotline bagi Keluarga Penumpang

Global
Rusia Pulangkan 6 Anak Pengungsi ke Ukraina Usai Dimediasi Qatar

Rusia Pulangkan 6 Anak Pengungsi ke Ukraina Usai Dimediasi Qatar

Global
Fisikawan Rusia yang Kembangkan Rudal Hipersonik Dihukum 14 Tahun

Fisikawan Rusia yang Kembangkan Rudal Hipersonik Dihukum 14 Tahun

Global
Misteri Area 51: Konspirasi dan Fakta di Balik Pangkalan Militer Tersembunyi AS

Misteri Area 51: Konspirasi dan Fakta di Balik Pangkalan Militer Tersembunyi AS

Global
Kepala Politik Hamas Ucap Duka Mendalam pada Pemimpin Tertinggi Iran

Kepala Politik Hamas Ucap Duka Mendalam pada Pemimpin Tertinggi Iran

Global
Panas Ekstrem 47,4 Derajat Celcius, India Liburkan Sekolah Lebih Awal

Panas Ekstrem 47,4 Derajat Celcius, India Liburkan Sekolah Lebih Awal

Global
Israel Batal Sita Kamera Associated Press Setelah Panen Kecaman

Israel Batal Sita Kamera Associated Press Setelah Panen Kecaman

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke