Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Motif Penembakan di Panti Pijat AS Terungkap, Tersangka Kecanduan Seks

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Seorang tersangka penembakan tiga panti pijat di Amerika Serikat (AS) dan menewaskan delapan orang akhirnya mengakui kejahatannya.

Tersangka bernama Robert Aaron Long (21) mengaku bertanggung jawab atas penembakan di tiga panti pijat yang berbeda di negara bagian Georgia, AS.

Akibat penembakan tersebut, delapan orang dilaporkan tewas. Enam di antara korban tewas tersebut wanita Asia sebagaimana dilansir Anadolu Agency.

Juru Bicara Kantor Sheriff Cherokee County Kapten Jay Baker berbicara kepda wartawan pada Rabu (17/3/2021) bahwa Long mengakui perbuatannya kepada pihak berwenang.

Long mengaku penembakan tersebut bukanlah bermotif rasial, melainkan ingin menyingkirkan kecanduan seks.

“Dia rupanya memiliki masalah yang dia anggap sebagai kecanduan seks, dan melihat lokasi tersebut sebagai sesuatu yang memungkinkan dia untuk pergi ke tempat-tempat tersebut, dan merupakan godaan baginya yang ingin dia singkirkan,” kata Baker.

Wali Kota Atlanta Keisha Lance Bottoms mengatakan, bisnis yang menjadi sasaran Long adalah bisnis yang beroperasi secara legal.

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, ketiga panti pijat tersebut adalah Young’s Asian Massage, Gold Spa, dan Aromatherapy Spa.

Penembakan tersebut terjadi pada Selasa (16/3/2021) sebagaimana dilansir New York Post.

Menurut laporan Atlanta Journal-Constitution, Long ditangkap setelah pihak berwenang melacak mobilnya di Crisp County, Georgia.

Long berhasil ditangkap polisi pada Selasa (16/3/2021) malam waktu setempat.

Sebanyak lima orang di Young’s Asian Massage di Cherokee County dilaporkan tertembak pada Kamis sebelum pukul 17.00 waktu setempat.


Empat dari lima orang yang ditembak di lokasi tersebut tewas. Keempat korban adalah dua wanita Asia, satu wanita Kaukasia, dan satu pria Kaukasia.

Kurang dari satu jam kemudian, empat orang dilaporkan tewas tertembak di dua panti pijat di Jalan Piedmont di Atlanta.

Kepala Kepolisian Atlanta Rodney Bryant mengatakan dalam konferensi pers bahwa keempat korban tewas di Atlanta adalah wanita Asia.

https://www.kompas.com/global/read/2021/03/18/084316770/motif-penembakan-di-panti-pijat-as-terungkap-tersangka-kecanduan-seks

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke