Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Daging di Australia Kini yang Termahal Sedunia, Kok Bisa?

Harga daging di Australia telah mencapai titik tertingginya pada tahun 2020, dengan indikator utamanya mencapai harga 8 dollar Australia atau lebih dari Rp 80.000 per kilogram, menjadi yang termahal di dunia.

Namun harganya di tahun 2021 bisa jadi makin naik lagi, menurut platform perdagangan daging online, AuctionsPlus.

Nama AuctionPlus sangat terdengar di tengah pandemi Covid-19, setelah banyak produser yang berlomba-lomba untuk mengisi kembali stok hewan ternak mereka setelah sempat sepi akibat musim kekeringan.

Pencarian hewan ternak ini telah dilakukan ke seluruh Australia.

Penyebab harga hewan ternak naik

Jumlah permintaan daging di Australia telah memecahkan rekor baru untuk Eastern Young Cattle Indicator, atau indikator harga hewan ternak di Australia.

Namun Ellen Simpson dari AuctionPlus merasa harga ini bisa semakin meningkat tahun depan.

"Harga 10 dollar (lebih dari Rp100.000 per kilogram) sudah disebut-sebut," katanya.

"Menurut saya sudah ada keyakinan soal ini."

Alister Bennett dari bidang keuangan agrikultur di Australia dan Selandia Baru berpendapat harga ini dapat terus naik.

"Konsumsi sedang kuat, pasar ekspor juga kuat, sehingga mungkin tahun depan harganya bisa jadi 10 dollar per kilogram, siapa tahu?" ujarnya.

Agen peternakan Australia Selatan, Darren Maney mengatakan, telah menyaksikan banyak ternak sapi yang dikirim ke bagian utara New South Wales.

"Paling tidak produsen tidak akan mendapat penghasilan lebih rendah dari yang mereka dapatkan di bulan Desember ini," katanya.

"Namun mungkin akan ada kenaikkan sekitar 20 persen pada permintaan dari NSW."

"Setiap kali bidang pemrosesan terlihat memiliki kemungkinan untuk kembali mendapatkan harganya, banjir permintaan," kata Darren Maney agen hewan ternak di Australia Selatan.

Ini merupakan kabar buruk bagi pembeli.

Jika sebuah kambing muda dihargai sebesar 10 dollar atau lebih dari Rp 100.000 per kilogram di tempat penjualan, harganya bahkan akan menjadi lebih mahal di tempat pemotongan daging.

Ritchies IGA, yang membawahi kebanyakan supermarket di Victoria, sudah melihat tren peningkatan ini.

Wakil Eksekutif perusahaan tersebut, Fred Harrison melihat semakin langkanya steak premium, porterhouse, eye fillet atau scotch fillet.

"Scotch fillet harganya sudah naik jadi sekitar 46 dollar (lebih dari Rp460.000) per kilo, sebagian alasannya adalah karena ada kelangkaan persediaan," katanya.

Ellen dari AuctionPlus mengatakan, tidak biasanya harga daging di Australia lebih tinggi dari yang di Amerika Serikat.

"Sayangnya kami mencuri sebutan daging sapi termahal di dunia," katanya, yang juga mengatakan harganya mungkin saja jatuh secara signifikan.

"Kami memproyeksikan adanya penurunan hingga 30 persen di pertengahan tahun depan."

https://www.kompas.com/global/read/2020/12/24/202314770/harga-daging-di-australia-kini-yang-termahal-sedunia-kok-bisa

Terkini Lainnya

AS Hancurkan Sebagian Jembatan Baltimore yang Ambruk untuk Bebaskan Kapal Terjebak

AS Hancurkan Sebagian Jembatan Baltimore yang Ambruk untuk Bebaskan Kapal Terjebak

Global
Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Global
[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

Global
Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Global
Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Global
Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan 'Berkendaralah Seperti Perempuan'

Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan "Berkendaralah Seperti Perempuan"

Global
Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Global
Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Global
Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Global
Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Internasional
Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Global
Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Global
Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Global
Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Global
9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke