Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mikrofon Bisa Di-"mute" di Debat Capres Terakhir, Timses Trump Marah

Komisi Debat Kepresidenan AS pada Senin (19/10/2020) mengumumkan, mereka akan mematikan mikrofon Trump dan Joe Biden saat tidak menjawab pertanyaan.

Hal itu dilakukan untuk menghindari interupsi-interupsi seperti yang terjadi di debat pertama dan membuat kacau.

"Presiden Trump berkomitmen untuk mendebat Joe Biden, terlepas dari perubahan aturan menit terakhir dari komisi yang bias dalam upaya terbaru mereka untuk menguntungkan kandidat favoritnya," kata Stepien dikutip dari AFP.

Stepien melanjutkan, Trump berencana mengajukan sejumlah tuduhan mengenai skandal putra Biden, Hunter, yang semuanya tidak berdasar.

Sebelumnya klaim semacam itu di Ukraina menyebabkan Trump dimakzulkan oleh DPR AS awal tahun ini.

"Kalau media tidak menanyakan pertanyaan ini kepada Joe Biden, Presiden yang akan bertanya, dan Bidan tidak akan bisa lolos," imbuh Stepien.


Di debat capres AS terakhir ini setiap kandidat akan diberi waktu dua menit untuk menjawab pertanyaan moderator. Ketika salah satu capres menjawab, mikrofon capres satunya akan dimatikan.

Kemudian setelah kedua capres menyelesaikan sesi menjawabnya masing-masing, akan ada diskusi terbuka dan mikrofon tidak akan dimatikan.

"Komisi berharap agar para calon saling menghormati waktu satu sama lain, yang akan menjadi contoh baik bagi publik yang menyaksikan," kata Komisi Debat Kepresidenan AS.

Dalam debat pertama pada September, Trump menyela Biden 71 kali berbanding Biden yang menyela Trump 22 kali, menurut laporan situs berita Axios.

Trump dan Biden seharusnya berdebat lagi Kamis pekan lalu (15/10/2020), tetapi format yang diubah ke online karena Trump positif Covid-19 ditolak presiden.

Politisi Partai Republik itu kemudian menarik diri dari debat dan mengganti agendanya dengan berkampanye.

Debat capres pada Kamis (22/10/2020) adalah yang terakhir sebelum pilpres AS digelar 3 November.

https://www.kompas.com/global/read/2020/10/20/092100370/mikrofon-bisa-di-mute-di-debat-capres-terakhir-timses-trump-marah

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke