Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terbakar Api Cemburu, Wanita Gigit Testis Lalu Bunuh Pacar di Depan Teman-temannya

LONDON, KOMPAS.com - Seorang wanita yang cemburu diduga menikam kekasihnya sampai mati di depan teman-temannya hanya beberapa pekan setelah menggigit buah zakarnya dalam serangan yang mengerikan.

Cordelia Farrell, seorang wanita berusia 38 tahun dituduh membunuh pasangannya Wayne Coventry (36 tahun), dalam amarah yang hebat.

Melansir Mirror pada Jumat (10/10/2020), Coventry, ayah 3 anak ditemukan tewas di rumah saudaranya di Bromsgrove, Worcestershire, pada 14 Oktober tahun lalu.

Para hakim telah mendengar Coventry dan Farrell telah menjalin hubungan 2 setengah tahun yang digambarkan sebagai hubungan "beracun" dan "ditandai dengan kekerasan dan kecemburuan".

Pengadilan Kerajaan Worcester mendengar bahwa beberapa pekan sebelum pembunuhan yang dituduhkan, Farrell diduga telah menyerang Coventry dengan menggigit dan memutar testisnya.

Saat itu, Farrell yang ditangkap karena dugaan penyerangan terhadap testis Coventry, sempat mengatakan kepada polisi bahwa salah satu dari mereka "akan mati". Hal itu pun diketahui pengadilan.

Untuk kasus pembunuhannya, Dayfdd Enoch QC, jaksa penuntut mengatakan, "Di depan 3 saksi, terdakwa ini mengambil pisau dapur dari blok pisau dapur besar dan dia menoleh ke Wayne Coventry yang berbalik menghadapnya."

"Dia mengangkat pisaunya tinggi-tinggi dan menurunkannya dengan gerakan menusuk klasik dan menikamkannya jauh ke tengah dadanya," kata Enoch.

Tusukan itu masuk sedalam 9 sentimeter dan langsung mengenai aortanya. Coventry sempat pingsan dan meninggal dalam satu atau dua menit kemudian.

Enoch mengatakan salah satu saksi pembunuhan itu adalah Tony Marks.

"Dia tersenyum saat dia mengeluarkan pisaunya dan menyeringai seolah-olah dia senang dengan apa yang baru saja dia lakukan," kata Marks.

Enoch berkata, "Dia membalas dendam atau pembalasan, seperti yang dia sendiri gambarkan, dengan sengaja dan jahat menikamnya."

"Bukan kebetulan bahwa terdakwa mengatakan kepada polisi sebulan sebelum pembunuhan, ketika dia ditangkap karena penyerangan, bahwa salah satu dari mereka akan mati," ujarnya

Enoch terkejut bahwa ucapan Farrell saat itu tidak main-main.

Enoch kemudian mengingat kembali kasus Coventry ketika dia diserang testisnya oleh Farrell pada 11 September tahun lalu. Ia berusaha menyelamatkan diri dengan menelepon panggilan darurat 999.

"Selama penyerangan itu, Farrell mencengkeram testis Coventry di kedua tangannya dan kemudian menyeretnya mengelilingi flat dengan buah zakarnya," ujar Enoch.

"Itu tentu saja menyebabkan sakit luar biasa dan bengkak," tambahnya.

"Dalam serangan itu Farrell kemudian menggigit bagian pribadi Coventry."

"Wanita itu menikamnya dari belakang dengan pecahan kaca, menyebabkan punggung Coventry terluka," ungkapnya.

Rekaman bodycam polisi menunjukkan Coventry berdarah dari wajah dan punggungnya, dan memperlihatkan luka di alat kelaminnya kepada seorang petugas.

Pengadilan mendengar sebelum serangan awal, Farrell telah mencoba untuk "mengakhiri" Coventry dengan Farrell menonton video musik YouTube yang menampilkan mantan pacarnya.

Pengadilan mendengar Farrell mengatakan kepada petugas, "Ini semakin buruk dan salah satu dari kita akan berakhir mati."

Enoch mengatakan dia sebelumnya pernah mendengar wanita itu mengatakan, "Aku akan membunuhnya".

Enoch menambahkan, "Jika suatu pembunuhan dapat diprediksi, kasus ini adalah salah satunya."

Sementara, Farrell, dari Dainton Grove, Birmingham, menyangkal semua tuduhan, baik pembunuhan, penyerangan dan tuduhan alternatif pembunuhan.

Sidang pengadilan masih berlanjut.

https://www.kompas.com/global/read/2020/10/10/113207470/terbakar-api-cemburu-wanita-gigit-testis-lalu-bunuh-pacar-di-depan-teman

Terkini Lainnya

ICJ Perintahkan Israel Buka Penyeberangan Rafah di antara Mesir dan Gaza

ICJ Perintahkan Israel Buka Penyeberangan Rafah di antara Mesir dan Gaza

Global
Pria Ini Pesan Burger McDonald's dengan Menghapus Semua Unsur, Ini yang Didapat

Pria Ini Pesan Burger McDonald's dengan Menghapus Semua Unsur, Ini yang Didapat

Global
Surat Perintah Penangkapan Netanyahu Disebut Tak Berlaku di Hongaria

Surat Perintah Penangkapan Netanyahu Disebut Tak Berlaku di Hongaria

Global
Singapore Airlines Ubah Aturan Sabuk Pengaman dan Rute Setelah Turbulensi Fatal

Singapore Airlines Ubah Aturan Sabuk Pengaman dan Rute Setelah Turbulensi Fatal

Global
Singapore Airlines Minta Maaf Setelah Penumpang Terluka Keluhkan Diamnya Maskapai

Singapore Airlines Minta Maaf Setelah Penumpang Terluka Keluhkan Diamnya Maskapai

Global
Kepala CIA Bakal ke Paris, Bahas Lagi Gencatan Senjata di Gaza

Kepala CIA Bakal ke Paris, Bahas Lagi Gencatan Senjata di Gaza

Global
Beberapa Sumber: Putin Inginkan Gencatan Senjata di Ukraina Garis Depan

Beberapa Sumber: Putin Inginkan Gencatan Senjata di Ukraina Garis Depan

Global
Mampukah Taiwan Pertahankan Diri jika China Menyerang?

Mampukah Taiwan Pertahankan Diri jika China Menyerang?

Internasional
Kematian Presiden Raisi Membuat Warga Iran Terbagi Jadi Dua Kubu

Kematian Presiden Raisi Membuat Warga Iran Terbagi Jadi Dua Kubu

Internasional
China Uji Coba Rebut Taiwan dalam Lanjutan Latihan Perang

China Uji Coba Rebut Taiwan dalam Lanjutan Latihan Perang

Global
Tanah Longsor di Papua Nugini, Diyakini Lebih dari 100 Orang Tewas

Tanah Longsor di Papua Nugini, Diyakini Lebih dari 100 Orang Tewas

Global
Wanita Ini Kencan 6 Kali Seminggu agar Tak Beli Bahan Makanan, Hemat Rp 250 Juta

Wanita Ini Kencan 6 Kali Seminggu agar Tak Beli Bahan Makanan, Hemat Rp 250 Juta

Global
Penikaman di China oleh Seorang Pria, 8 Orang Tewas

Penikaman di China oleh Seorang Pria, 8 Orang Tewas

Global
Imbas Perang di Gaza, Otoritas Palestina Berisiko Alami Keruntuhan Keuangan

Imbas Perang di Gaza, Otoritas Palestina Berisiko Alami Keruntuhan Keuangan

Global
Hari Ini, Mahkamah Internasional Bakal Putuskan Upaya Gencatan Senjata di Gaza

Hari Ini, Mahkamah Internasional Bakal Putuskan Upaya Gencatan Senjata di Gaza

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke