Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Simpan Daun Selada agar Tetap Segar dan Renyah

Kompas.com - 18/10/2023, 22:04 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Daun selada merupakan bahan untuk membuat salad atau pendamping makan daging korean barbeku.

Daun selada bisa disimpan untuk stok membuat salad di lemari es, tahan hingga tiga sampai lima hari.

Pastikan sayur selada terjaga kelembapannya dan simpan dalam wadah berlubang supaya masih terdapat udara yang masuk, itu menjadi salah satu kunci agar selada tetap renyah.

Simak cara simpan daun selada agar tetap segar dan renyah, dikutip dari laman The spruce eats, berikut selengkapnya.

Baca juga:

1. Rapikan daun selada

Pangkas ujung batang dan pisahkan daun dari selada.

2. Cuci bersih

Isi wastafel atau mangkuk yang besar dengan air dingin dan rendam daun selada. Kibaskan perlahan di dalam air. Pasir dan kotoran akan tenggelam ke dasar.

Keluarkan selada yang bersih atau kosongkan mangkuk dan ulangi langkah tadi untuk selada yang kotor sekali.

3. Keringkan selada

Gunakan salad spinner untuk mengeringkan daun selada, tetapi jangan menjejalkan daun selada ke dalamnya,

Potong daun selada menjadi dua bagian atau lebih kecil agar tidak memar saat mencoba memerasnya.

4. Tetap jaga kelembapan

Putar salad spinner sampai semua air habis. Daunnya masih akan sedikit lembap. Tidak apa-apa sebab itu yang dibutuhkan.

5. Pindahkan ke wadah 

Keluarkan keranjang berlubang pindahkan daun selada ke dalamnya. Supaya daun selada mendapat aliran udara tetapi tidak terkena langsung udara pengering di lemari es.

Jika tidak mempunyai mangkuk berlubang, letakkan tisu di bagian bawah wadah mana pun untuk menampung kelembapan berlebih. Pastikan wadah cukup besar untuk daun selada.

6. Bisa langsung dinikmati atau simpan

Setelah sayuran mendingin selama sekitar 30 menit, sayuran akan menjadi renyah dan siap digunakan. 

Kamu bisa juga menyimpannya di dalam lemari es, bertahan hingga tiga sampai lima hari.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com