Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Membuat Lapis Surabaya agar Superlembut dan Harum

Kompas.com - 22/10/2022, 10:07 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Sedang ingin membuat aneka bolu di rumah? Kamu bisa coba membuat kue lapis surabaya yang punya tekstur lembut, ringan, dan harum. 

Sebelum mengikuti resep kue lapis surabaya yang ingin kamu ikuti, kamu perlu mengetahi tips membuat lapis surabaya agar hasilnya maksimal. Salah satu kuncinya adalah penggunaan kuning telur yang cukup banyak. 

Selengkapnya, simak tips membuat lapis surabaya dari Majalah Saji / ED 472 2020 terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Baca juga:

1. Penggunaan mentega

Salah satu ciri khas dalam membuat kue lapis surabaya adalah penggunaan mentega dan kuning telur yang cukup banyak. Kamu bisa gunakan mentega yang dibekukan atau keluar dari lemari es. 

 

Kalau ingin menggunakan mentega, potong dahulu sebelum dikocok dengan mikser agar lebih mudah berputar. 

2. Lama waktu pengocokkan mentega

Mentega perlu dikocok hanya sampai warnanya menjadi putih. Jangan kocok mentega terlalu lama karena bisa membuatnya bantat karena mencair terkena panas mikser. 

Ilustrasi - Lapis SurabayaShutterstock/Riana Ambarsari Ilustrasi - Lapis Surabaya

3. Pengocokkan kuning telur

Setelah mentega menjadi putih dan lembut, siapkan wadah lainnya. Saatnya mengocok kuning telur hingga mengembang. Ada dua cara mengocok kuning telur. 

Pertama, kocok kuning telur hingga mengental dan mengembang. Kalau mikser sudah ada jejak yang tak hilang, maka turunkan kecepatan mikser hingga ke yang paling rendah untuk menghilangkan gelembungnya. 

Kedua, Kocok kuning telur dengan sendok spatula dengan memasukkanya satu per satu. Pastikan aliran telur tidak cepat turun tetapi tidak boleh putus. 

Masukkan kocokkan kuning telur ke dalam kocokkan mentega dan bukan sebaliknya. Campurkan kedua adonan secara perlahan-lahan karena adonan bisa tercampur dengan sendirinya. 

4. Cara menumpuk lapisan 

Ada tips menumpuk lapisan yaitu dengan mengupas dulu permukaan cake yang kering agar selai menempel sempurna. 

5. Cara mengolesi selai 

Ada cara mengolesi selai yang benar agar merata yaitu tidak boleh terlalu menekan spatula agar permukaan kue tidak terlepas. Proses mengolesi selai bisa dilakukan sampai selai merata. 

Majalah Saji / ED 472 2020 terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com