Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Bubur Mutiara, Dessert Manis dan Kenyal untuk Buka Puasa

Kompas.com - 25/04/2021, 12:09 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Bubur mutiara terbuat dari butiran tepung sagu. Biasanya, bubur mutiara dijual dalam kemasan tinggal rebus.

Dengan cara memasak sagu mutiara yang benar, kamu bisa membuat bubur mutiara dengan tekstur yang kenyal.

Ditambahkan dengan santan sebagai kuahnya yang menghadirkan rasa gurih. Tidak lupa ditambahkan juga gula pasir sebagai pemanis dan daun pandan sebagai penambah aroma.

Selengkapnya, coba ikuti resep bubur mutiara dari buku “Kue Manis Legit Populer Indonesia Resep Antigagal Kursus NCC + Step By Step” (2018) karya Fatmah Bahlawan & Tim NCC terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Resep Dessert Melon Sagu Mutiara, Dingin dan Segar

Resep bubur mutiara

Bahan:

  • 250 gram sagu mutiara
  • 500 ml air
  • 150 gram gula pasir
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1 liter air, untuk merendam

Saus santan:

  • 250 ml santan
  • ½ sdt garam

Baca juga: Resep Bubur Sumsum buat Sarapan, Lengkap dengan Saus Gula Merah

Cara membuat bubur mutiara

1. Rendam sagu mutiara dalam satu liter air selama kurang lebih satu jam. Angkat dan tiriskan.

2. Rebus air yang sudah disiapkan. Tambahkan dengan gula pasir dan daun pandan hingga mendidih.

3. Masukkan sagu mutiara yang sudah direndam, masak hingga mengental dan mendidih. Angkat.

Baca juga: Resep Bubur Candil Tepung Ketan Hitam, Siram Saus Santan

4. Di lain panci, masak semua bahan membuat saus santan. Aduk-aduk agar santan tidak pecah.

5. Tuang bubur mutiara di gelas saji. Siram dengan saus santan. Tambahkan satu iris daun pandan agar tampilannya lebih menarik.

Buku “Kue Manis Legit Populer Indonesia Resep Antigagal Kursus NCC + Step By Step” (2018) karya Fatmah Bahlawan & Tim NCC terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com