Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cendol Singapura Masuk Daftar Dessert Terbaik Dunia, Apa Bedanya dengan Cendol Indonesia?

KOMPAS.com - CNN merilis daftar 50 dessert terbaik di Dunia, salah satunya cendol Singapura masuk di dalamnya.

Di Indonesia sendiri, cendol merupakan salah satu isian minuman manis yang dicampur dengan santan dan gula merah cair. Nikmat diminum di siang hari untuk meredakan dahaga.

Lantas, apa perbedaan antara cendol Indonesia dengan cendol Singapura. Berikut ulasan singkatnya.

Beda topping cendol Singapura dan Indonesia

Dilansir dari artikel Kompas.com yang tayang pada Jumat (07/12/2018), dijelaskan oleh Sejarawan Kuliner, Fadly Rahman bahwa cendol merupakan minuman khas di kawasan Asia Tenggara yang tidak dikaitkan dengan budaya sebuah negara.

Dalam penuturannya, Fadly menjelaskan bahwa perbedaan antara cendol Indonesia, cendol Singapura, bahkan Malaysia terdapat pada topping.

Di tiga negara tersebut, cendol dibuat dari bahan yang sama yaitu tepung beras atau hunkwe, santan, dan gula merah.

Dalam laman Kompas.com lainnya yang tayang pada Jumat (01/05/2020), salah satu bahan dasar penting dalam membuat cendol adalah tepung hunkwe.

Tepung hunkwe merupakan tepung yang terbuat dari sari pati kacang hijau yang memiliki tekstur lebih kasar dibandingkan dengan tepung terigu.

Melanjutkan penjelasan Fadly Rahman, Ia juga mengatakan “Bahan yang digunakan (untuk membuat cendol) sama, dari segi tepung, santan, dan pemanis gula merah”.

Menurutnya, hanya topping dalam penyajian cendol saja yang membedakan kekhasan cendol dari ketiga negara tersebut.

Di Indonesia, salah satunya di daerah Sumatera Barat, cendol disajikan dengan potongan singkong. Sementara di Singapura, cendol disajikan dengan tambaga kacang merah.

Kalau di Malaysia, cendol sering kali disajikan dengan potongan buah nangka yang manis.

Jadi, melanjutkan dari penjelasan Fadly Rahman, Ia mengatakan bahwa, “Ya tidak apa, sah-sah saja karena di Singapura juga memang ada (cendol)”.

Menurutnya, sah-sah saja kalau CNN Travel Internasional memasukkan cendol di Singapura dalam daftar dessert terbaik di dunia, mengingat bahan dasar yang digunakan sama karena sangat mudah ditemui di kawasan Asia Tenggara. 

Adapun juga saat ini ada banyak variasi cendol yang kekinian, salah satunya dikreasikan menjadi dessert box dan puding yang bisa jadi inspirasi jualan selama di rumah saja.

https://www.kompas.com/food/read/2021/02/17/184129775/cendol-singapura-masuk-daftar-dessert-terbaik-dunia-apa-bedanya-dengan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke